Parapuan.co - Kawan Puan, berikut ini beberapa berita terpopuler dari kanal Lady Boss hari ini, Rabu (27/04/2022).
Mulai dari membahas apa saja 5 perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang memberikan gaji tinggi, bahkan hingga ratusan juta rupiah.
Hingga mengetahui bagaimana 4 cara menghindari penipuan yang berkedok undian berhadiah.
Yuk, simak ada apa saja berita terpopuler kali ini!
1. Ini 5 Perusahaan BUMN yang Memberi Gaji Tinggi, Ada Apa Saja?
Kawan Puan, belum lama Rekrutmen Bersama BUMN 2022 yang mendapat antusias sangat tinggi sudah resmi ditutup.
Pasalnya, beberapa kuota posisi sudah penuh dan tidak menerima lamaran lagi pada beberapa hari pembukaannya.
Menariknya, selain menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS), bekerja di perusahaan BUMN juga menjadi impian banyak orang.
Di samping jenjang karir yang baik, gaji yang tinggi juga menjadi alasan banyak orang menginginkan posisi-posisi di perusahaan BUMN.
Baca Juga: Sebelum Roasting Erick Thohir, Kiky Saputri Bicarakan Ini Lebih Dahulu
Bahkan, untuk posisi jabatan tertentu, gaji yang ditawarkan mencapai ratusan juta rupiah, lho.
Melansir Kompas.com, berikut ini daftar 5 perusahaan BUMN yang memberikan gaji tertinggi. Yuk, simak di mana saja!
2. Ini 3 Kondisi di Mana Kamu Sebaiknya Tak Membicarakan Gaji di Kantor
Gaji atau upah adalah topik pembahasan yang sensitif dan tampaknya hal ini berlaku bagi sebagian besar pekerja.
Meski sebagian generasi milenial ada yang sudah terbuka dengan gaji yang mereka dapatkan, sebagian lagi masih enggan membicarakan hal ini.
Menariknya, ternyata ada beberapa kondisi yang memperbolehkan kamu untuk membicarakan gaji di kantor dengan rekan kerja.
Namun, kamu juga perlu tahu bahwa ada saat di mana kamu sebaiknya menyimpan angka tersebut untuk dirimu sendiri saja.
Melansir The Balance Careers, sebelum itu, kamu perlu tahu apa kepentingan kamu dalam membicarakan gaji kepada rekan kerja di kantor dan apakah hal itu tepat untuk dilakukan.
Baca Juga: 5 Tips Mengatur Keuangan Jelang Lebaran agar THR Tak Langsung Habis
Maka itu, berikut ini 3 kondisi di mana kamu sebaiknya tidak membicarakan gaji di kantor dengan rekan kerja dan menyimpannya untuk dirimu saja.
3. Wajib Diketahui, Ini 4 Cara Menghindari Modus Penipuan Berkedok Undian Berhadiah
Jelang Lebaran 2022, modus penipuan dengan kedok undian berhadiah semakin sering terjadi.
Baru-baru ini, seorang driver ojek online asal Semarang harus kehilangan uang senilai Rp65 juta akibat penipuan tersebut.
Driver bernama Irwanuari Kiswanto tersebut harus merelakan uang untuk pembangunan rumahnya bersama keluarga.
Berkaca dari kasus tersebut, edukasi soal modus penipuan berkedok undian harus digaungkan.
Melansir Kompas.com, salah satu modus penipuan yang paling umum terjadi adalah phising.
Baca Juga: Ini 3 Situs Untuk Cek Rekening Penipu secara Online Beserta Caranya
Metode penipuan tersebut menawarkan iming-iming undian berhadiah kepada korban dengan mengirim tautan atau link ke sebuah situs web palsu.
Nah, jika Kawan Puan mengklik tautan tersebut, penipu bisa dengan mudah mencuri data pribadi kamu, mulai dari nama lengkap, alamat, hingga nomor kartu kredit.
Demi menjaga keamananmu, simaklah berikut ini 4 cara menghindari modus penipuan berkedok undian berhadiah. Apa saja?
(*)