Rest area Km 19 Tol Jakarta Cikampek baru-baru ini membangun hotel yang merupakan hotel pertama di ruas Tol Trans-Jawa.
Hotel bintang 3 itu menyediakan fasilitas berupa 12 kamar tidur dan 2 meeting room yang bisa disewa pengunjung.
2. Rest area Km 260B, Tol Pejagan-Pemalang
Rest area Km 260B berada di ruas tol Pejagan-Pemalang, Kabupaten Brebes, yang juga dikenal dengan nama rest area 260B Heritage-Banjaratma.
Menariknya, bangunan di rest area ini merupakan bekas pabrik gula Banjaratma yang didirikan oleh perusahaan Belanda.
Beberapa spot foto populer termasuk tungku bekas pabrik gula, mesin gilas pabrik gula, permainan perosotan, masjid, hingga ilalang.
Rest area dengan luas lahan mencapai 10,6 hektare ini juga menyediakan berbagai masakan dan oleh-oleh dari sekitar 110 pegiat UMKM.
Baca Juga: 4 Tips Istirahat di Rest Area saat Mudik Lebaran, Hindari Tidur di Mobil!