Parapuan.co - Gaya hidup minimalis mulai banyak diterapkan dalam berbagai lini kehidupan.
Termasuk dalam rutinitas kecantikan, yaitu pengaplikasian riasan yang minimal atau biasa disebut minimalist makeup.
Kendati demikian, penerapan minimalist makeup bukan berarti menyingkirkan produk-produk kosmetik yang tidak perlu dalam rutinitas merias wajahmu.
Tetapi, konsep ini justru memberikan keseimbangan antara menonjolkan kecantikan alami dan penggunaan kosmetik yang tepat, tanpa berlebihan.
Lantas, seperti apa sebenarnya konsep minimalist makeup?
Melansir dari Mind Body Green, minimalist makeup adalah perpaduan antara mengurangi jumlah produk kosmetik sekaligus penataan riasan yang juga lebih mudah.
Menurut Alexandra Compton, Product Development Manager Credo, untuk mengikuti konsep ini baiknya kita memilih produk yang memiliki formula multifungsi.
Sementara itu, menurut A.J. Crimson, makeup artis selebritas, minimalist makeup hanya membutuhkan tahapan tap and go yang mudah.
Berbeda dengan no makeup makeup look yang memerlukan produk kosmetik yang lengkap dan kemampuan mumpuni untuk membuat tampilan riasan terlihat senatural mungkin.
Baca Juga: Tak Perlu Banyak Produk, Ini 5 Produk Esensial dalam Minimalist Makeup
Minimalist makeup hanya menggunakan produk yang minim dalam tahapan riasannya.
Penting untuk dipahami bahwa riasan minimalis bukan berarti Kawan Puan menyembunyikan fakta bahwa kamu sedang memakai makeup.
Namun, minimalist makeup justru menonjolkan warna-warna cerah dengan untaian liner yang rumit. Adapun yang dimaksud adalah sebagai berikut:
1. Pilih Satu Area Wajah untuk Jadi Highlight
"Tip saya adalah fokus pada satu fitur wajah yang kamu sukai: mata, kulit, bibir, alis, dan lain-lain," kata Compton.
Dengan begitu kamu akan mendapatkan tampilan riasan yang menonjol pada satu titik tertentu tanpa membuatnya terlihat berlebihan.
Misal, jika kamu memilih untuk memfokuskan pada area mata, maka bagian wajah lain seperti pipi dan bibir dibuat terlihat alami.
2. Aplikasikan Menggunakan Jari
Tujuan dari minimalist makeup adalah mengurangi jumlah produk yang dipakai.
Baca Juga: Mengenal Skin Minimalism, Tren Kecantikan yang Usung Konsep Minimalis
Maka, alih-alih menggunakan makeup tools, Kawan Puan bisa mengaplikasikan kosmetik menggunakan jari untuk hasil terbaik.
Lebih dari itu, tidak ada produk kosmetik yang tersisa menempel di brush atau beauty sponge.
3. Terlihat seperti Kulit Asli
Tren minimalist makeup tak memerlukan tahapan sculpting dan contouring yang terkadang membuat wajah tidak terlihat alami.
Bahkan, Crimson dan Compton menyarankan untuk menghindari penggunaan makeup yang terlalu berat dan berlapis-lapis.
Inti dari tampilan riasan minimalis adalah makeup yang sederhana, sehingga penting untuk membuat kulit kita bernapas tanpa harus dibebankan dengan kosmetik tebal.
Salah satu yang disarankan oleh Crimson dan Compton adalah menggunakan concealer daripada foundation, hanya pada area-area yang membutuhkan.
Misalnya seperti bawah mata, sekitar hidung hingga noda bekas jerawat.
Cara pengaplikasian ini akan membuat riasan terlihat sangat alami dan makeup terlihat seperti kulit asli.
Baca Juga: Scarlett Johansson Rilis Lini Skincare Minimalis yang Ramah Lingkungan
4. Pilih Satu Warna
Mengikuti tren minimalist makeup bukan berati membuat tampilan wajah jadi membosankan karena menghindari permainan warna.
Kawan Puan bisa memilih satu warna menjadi sorotan dari keseluruhan tampilan makeup.
Misalnya, jika kamu ingin menggunakan perona pipi warna peach, maka gunakan warna yang sama pada kelopak mata atau bibir.
Intinya, dengan minimalist makeup kamu juga bisa tampil berwarna tanpa terlihat berlebihan.
5. Menggunakan Produk Multifungsi
Seperti direkomendasikan oleh Compton bahwa salah satu kunci penting dari minimalist makeup adalah menggunakan produk multifungsi.
Pasalnya, bukan hanya akan menghemat waktu dalam pengaplikasiannya, menggunakan produk multifungsi juga lebih irit dompet.
"Coba gunakan perona pipi atau bronzer pada kelopak mata yang ditepuk dengan ujung jari dan bibir untuk tampilan monokromatik yang lembut," saran Compton.
Baca Juga: Natural dan Terlihat Muda, Ini 7 Cara Dapatkan Korean Makeup Look
6. Jangan Mengejar Kesempurnaan
Esensi dari makeup minimalist bukanlah mendapatkan riasan yang 'sempurna'.
Justru, dengan tren ini akan menunjukkan kesempurnaan yang alami dari ketidaksempurnaan pada wajah.
Pada akhirnya, wajah alami kitalah yang membuat semua tampilan makeup terlihat sempurna.
(*)
Baca Juga: 5 Gaya Hwang Se On, Lawan Main Kim Soo Hyun di Drakor One Ordinary Day