Di Indonesia, konsep berjualan live stream lewat media sosial dapat ditemukan pada berbagai platform. Tak hanya marketplace, live shopping bisa dilakukan lewat media sosial. Contohnya adalah TikTok.
Platform hiburan digital tersebut memiliki fitur TikTok Shop yang diluncurkan pada 2021. Melalui fitur dagang online tersebut, pelaku usaha dapat melakukan memasarkan produk melalui live video.
Selama live berlangsung, konsumen dapat langsung membeli produk yang didaftarkan oleh pelaku usaha dalam video. Kehadiran TikTok Shop ternyata memberi pengaruh besar bagi penjualan pelaku usaha mikro kecil dan menengah. Khususnya, selama Ramadan.
Pada momen bulan puasa, TikTok Shop menggelar program TikTok Shopping Ramadan Sale. Program tersebut berlangsung selama satu bulan, tepatnya pada Jumat (25/3/2021) hingga Jumat (25/4/2022).
Baca Juga: Preview Wedding Agreement The Series Episode 6, Sarah Belum Move On Tari Bikin Perjanjian Part 2
Menurut catatan TikTok, program tersebut berhasil meraup 1,9 miliar views. Sepanjang periode tersebut, para penjual juga berhasil membukukan kenaikan nilai transaksi (GMV) hingga 92 persen dibandingkan periode sebelum Ramadan.
Tak terlepas dari kreativitas penjual
Selain kemudahan bagi konsumen untuk berinteraksi dan melihat langsung fitur produk yang ingin dibeli, kesuksesan TikTok Shopping Ramadan Sale juga tak terlepas dari kreativitas pelaku UMKM yang memanfaatkannya.
Salah satunya seperti yang dilakukan oleh UMKM penjual gorden asal Lampung, @nauragordenlampung.
Untuk memaksimalkan penjualan jelang Lebaran, Nauragordenlampung menggunakan waktu sahur atau pukul 03.00 WIB sebagai waktu berjualan. Untuk memancing minat konsumen, UMKM ini juga kerap mengunggah video teaser sebelum berjualan.