Terasa Sakit, Hindari 5 Posisi Hubungan Suami Istri Ini Setelah Operasi Caesar

Ratu Monita - Jumat, 29 April 2022
Posisi hubungan suami istri yang tidak boleh dilakukan usai operasi caesar.
Posisi hubungan suami istri yang tidak boleh dilakukan usai operasi caesar. FangXiaNuo

Parapuan.co - Usai operasi caesar ada sejumlah hal yang perlu diperhatikan, termasuk saat ingin melakukan hubungan suami istri

Hal ini penting diperhatikan lantaran luka bekas operasi caesar bisa jadi belum sepenuhnya pulih, sehingga harus berhati-hati.

Selain itu, perhatikan juga bila ada kemungkinan pendarahan vagina dan keadaan emosional diri sendiri.

Kondisi ini pun membuat perempuan merasa tidak nyaman saat melakukan hubungan suami istri. 

Oleh karena itu, hindari posisi hubungan seksual berikut usai operasi caesar seperti dilansir dari laman Nova.id.

1. Bersandar di Dinding

Membayangkan posisi hubungan intim memang menarik, namun tidak dianjurkan untuk dipraktikkan jika kamu usai operasi caesar. 

Pasalnya, posisi ini akan bisa membuat perut terasa sakit.

2. Misionaris

Baca Juga: 8 Tips Melakukan Hubungan Suami Istri di Waktu Mepet, Hilangkan Gangguan

Posisi seks konvensional ini tidak disarankan karena bisa jadi sangat melelahkan untuk wanita yang melalui persalinan caesar.

Selain itu, otot inti rentan sakit akibat tekanan posisi hubungan suami istri misionaris saat perempuan berada dibawah.

3. Doggy Style

Posisi doggy style juga tak disarankan karena posisi tersebut bisa memberikan tekanan pada area perut dan panggul.

Ketika tubuh tak dapat bertumpu lebih lama, tentu saja aktivitas hubungan intim terasa lebih menyakitkan.

4. Woman on Top

Posisi woman on top juga menjadi posisi yang tidak disarankan karena membuat perempuan bekerja keras mengendalikan dorongan dan gerakan.

Meski banyak yang berpendapat posisi ini cukup menyenangkan, tapi otot panggul bisa terasa sakit usai bercinta.

Baca Juga: Tak Selalu Malam Hari, 5 Waktu yang Tepat untuk Melakukan Hubungan Suami Istri

5. Jangan Berbaring di Sekitar Perut

Usai operasi caesar, tidak disarankan memberikan tekanan pada area perut. 

Hal ini disebabkan karena luka belum sempurna pulih dan rasa tak nyaman. Untuk itu, sebaiknya langsung utarakan pada pasangan untuk menghindari sakit yang tak diharapkan.

Posisi Nyaman untuk Bercinta Setelah Operasi Caesar

Setelah operasi caesar, posisi hubungan intim yang disarankan adalah spooning. 

Selain terasa nyaman, posisi ini juga membuat pasangan lebih santai dan intim. 

Untuk melakukannya yakni dengan cara pasangan berbaring berdampingan menghadap ke arah yang sama.

Setelah itu, pasangan melakukan penetrasi dari belakang sambil mendekap kita.

Selain lebih santai, posisi ini juga membantu perempuan mengurangi rasa sakit saat berhubungan seks setelah melahirkan.

Jika pasangan merasa kesulitan untuk penetrasi atau bergerak, gunakan bantal untuk membantu mengangkat panggul.

Ketika memakai gaya spooning, istri bisa mengangkat salah satu kakinya ke arah perut dan yang satunya sedikit lurus ke depan.

Cara ini bertujuan agar pasangan lebih mudah melakukan penetrasi.

Itu dia posisi hubungan suami istri yang tidak disarankan setelah melakukan operasi caesar.

(*)

Baca Juga: Sexless Marriage, Psikolog Ungkap Bahaya Pernikahan Tanpa Hubungan Intim



REKOMENDASI HARI INI

Ada Budi Pekerti, Ini 3 Film Indonesia Populer yang Bertema Guru