Parapuan.co - BeautyHaul, platform beauty e-commerce pertama Indonesia, belum lama ini mendirikan konten berbasis komunitas yang diberi nama Skintention.
Komunitas tersebut dibuat berlatar belakang dari masih banyaknya orang yang belum memahami pemakaian produk kecantikan dan skincare yang aman serta sesuai dengan kondisi kulit.
Nama Skintention sendiri memiliki arti skincare with intention, di mana setiap orang menggunakan skincare dengan intensi atau tujuannya masing-masing.
Meskipun saat ini juga sudah banyak komunitas kecantikan yang bertujuan untuk mengedukasi, namun Skintention hadir dengan pendekatan yang berbeda.
Pasalnya, Skintention mengusung konsep holistik dalam edukasinya, yang mengajarkan bahwa menjaga kulit lebih dari sekadar penggunaan produk skincare.
Maka dari itu, selain memberikan edukasi seputar skincare, Skintention juga bekerja sama dengan para ahli untuk membahas seputar gaya hidup, nutrisi, bahkan hingga kesehatan mental.
Konsep ini tentunya beriringan dengan harapan agar para anggota komunitas dapat mewujudkan kulit yang mereka impikan.
“Skintention kami buat karena kami percaya, sebagai beauty e-commerce, BeautyHaul juga memiliki kewajiban untuk mengedukasi masyarakat agar dapat menentukan pilihan produk dengan lebih bijak,” ujar Medical Innovation Expert BeautyHaul, dr. Claudia Christin, dalam acara konferensi pers beberapa waktu lalu.
Baca Juga: 5 Langkah Merawat Wajah Berjerawat dari Pakar, Kuncinya Pilih Produk yang Tepat!
Dalam kesempatan yang berbeda, dr. Claudia menjelaskan, saat ini Skintention sudah memiliki 25 anggota yang akan ikut serta dalam berbagai kegiatan untuk belajar bersama.
“Jadi kita percaya dan ingin mengedukasi semua teman-teman Skintention dan customer BeautyHaul kalau beauty is more that what you put on your skin,” terangnya dalam acara Group Interview BeautyHaul, Kamis (28/4/2022).
“Dan di Skintention ini kita benar-benar mau mengedukasi kalau skincare itu enggak hanya tentang produknya saja, tetapi tentang the whole lifestyle dan journey dari kehidupan kita sehari-hari,” sambung dr. Claudia.
Selain pendekatannya yang berbeda, Skintention juga hanya menerima anggota dengan jumlah terbatas setiap batch-nya.
Hal ini dilakukan karena BeautyHaul ingin memberikan hyper personalized skincare solution untuk setiap anggotanya.
“Kita di sini pengin memberikan hyper personalized skincare solution buat mereka, jadi personal banget ke satu per satu orang dari setiap member-nya. Mereka bisa tanya langsung secara aktif melalui grup kita di Discord mengenai concern mereka,” jelas dr. Claudia.
Ya, jika Kawan Puan tertarik untuk bergabung dengan Skintention, nantinya kamu bisa berkonsultasi secara langsung pada ahlinya, seperti dengan dr. Claudia Christin.
Selain itu, para anggota Skintention juga akan mendapatkan berbagai keuntungan lainnya, mulai dari akses ke acara yang mendatangkan ahli, personal skincare mentorship, hingga promosi dan produk eksklusif dari BeautyHaul.
Baca Juga: Resmikan Konsep Baru, BeautyHaul Jawab Kebutuhan Kecantikan Masyarakat Indonesia
Apabila tertarik untuk bergabung, dr. Claudia menjelaskan bahwa siapapun bisa mendaftarkan dirinya ketika Skintention membuka pendaftaran anggota komunitas.
Saat mendaftar, nantinya kamu akan diminta untuk mengisi formulir online yang berisi cerita perjalananmu dalam merawat kulit hingga permasalahan kulit yang kamu sering alami.
“Untuk batch selanjutnya hopefully kita akan buka di akhir bulan Mei nanti. Buat teman-teman yang tertarik buat join, bisa langsung pantengin di sosial media kita karena kita akan post nantinya,” pungkas dr. Claudia.
Ke depannya, dr. Claudia berharap Skintention bisa menjangkau lebih banyak lagi beauty enthusiast di seluruh Indonesia.
“Rencana ke depan kita ingin bisa menjangkau lebih banyak lagi teman-teman di seluruh Indonesia, akan hadir batch-batch selanjutnya, kita akan terus mengedukasi para member supaya kita bisa bertumbuh bersama,” tutup dr. Claudia.
(*)