Kemudian, panaskan sepatu dengan hair dryer untuk membuatnya lebih longgar sesuai ukuran (saat menggunakan kaus kaki).
Cara ini dipercaya dapat melebarkan bagian dalam sepatu, sehingga jari-jari kaki terhindar dari ruam lecet.
2. Sebagai setrika sementara
Manfaat hair dryer selanjutnya adalah bisa untuk pengganti setrika sementara.
Saat dalam keadaan terdesak, jadikan hair dryer layaknya steamer pakaian atau setrika sementara.
Semprot area berkerut atau lecek yang ada dipermukaan pakaian dengan air atau pelicin pakaian.
Setelah itu, keringkan dengan udara panas dari hair dryer.
Tak lama kemudian pakaian atau kain akan terbebas dari lecek.
Baca Juga: Bagaimana Cara Membersihkan Kursi Plastik Usai Ditinggal Mudik?