Gaun bersejarah Monroe dihiasi oleh 2.500 rhinestones berkilau yang dijahit ke dalamnya.
Berdasarakan sejumlah informasi yang beredar, gaun ini harus dijahit langsung pada tubuh Marilyn Monroe agar memiliki ukuran yang fit dan memeluk tubuhnya dengan sempurna.
Saat itu, Marilyn Monroe harus mengeluarkan sekitar 1.440 dolar AS atau setara Rp20.665.440 untuk bisa mengenakan gaun ini pada momen spesial Presiden.
Dengan nilai sejarah dan material yang berharga dari gaun ini, Kim tidak berani untuk memakai yang asli.
Bagaimana tidak, gaun ini terjual seharga 4,8 juta dolar AS atau setara Rp69,1 miliar pada tahun 2016.
Pada akhirnya ia memilih untuk mengenakan gaun yang direplika dengan tampilan yang sama persis, mulai dari warna, ukuran, hingga detailnya.
3. Hot Pink Gown
Gaun ikonik cerah ini juga menjadi karakter khas Marilyn Monroe sepanjang hidupnya sebagai seorang aktris.
Baca Juga: Deretan Gaun Terbaik Met Gala 2022, Gigi Hadid Pakai Jubah Marun