3 Tips Buat Anak Nyaman Duduk di Car Seat saat Arus Balik Lebaran

Saras Bening Sumunar - Minggu, 8 Mei 2022
Membuat anak nyaman duduk di car seat
Membuat anak nyaman duduk di car seat Freepik

Selain membuat anak betah berada di car seat, ini juga akan meminimalisir rasa bosan.

Kamu juga bisa memberikan beberapa mainan pada anak termasuk mainan favoritnya.

2. Temukan penyebab ketidaknyamanan

Umumnya ada beberapa alasan mengapa anak merasa tidak nyaman saat berada di car seat. Seperti merasa terikat atau bahkan membuat mereka jauh dari orang tua.

Untuk itu perhatikan faktor kenyamanan anak saat berada di car seat.

Jika mereka merasa jauh dari orang tua, duduklah di sisi anak.

Ini akan membuat mereka lebih tenang dan nyaman selama perjalanan.

Baca Juga: Mulai dari Kenali Pemicunya, Ini Cara Hentikan Kebiasaan Anak yang Mengisap Baju

3. Tetap tenang saat berkendara

Selanjutnya, penting bagi Kawan Puan dan penumpang lain untuk tetap tenang.

Terutama saat menghadapi kemacetan yang mengular panjang.

Biasanya, para pengendara akan merasa kesal saat mendapati macet.

Namun kondisi ini justru dapat memengaruhi anak dan membuatnya tidak nyaman.

Untuk itu tetaplah tenang dan pertimbangkan kondisi anak.

Jika penumpang merasa stres atau emosi, ini dapat meningkatkan perasaan cemas anak.

Kawan Puan, itulah ketiga tips membuat anak nyaman duduk di car seat yang bisa kamu coba.

Semoga membantumu selama perjalanan arus balik Lebaran ini ya! (*)

Baca Juga: 3 Tips Membuat Tangga di Rumah yang Aman Digunakan oleh Anak-anak

Sumber: Kinder Care
Penulis:
Editor: Arintya