Tanpa Modal, Ini 5 Cara Memulai Bisnis Online yang Bisa Dicoba Pemula

Ardela Nabila - Senin, 9 Mei 2022
Cara memulai bisnis online untuk pemula.
Cara memulai bisnis online untuk pemula. Chaay_Tee

Cobalah membuat sesuatu yang bisa menjadi ciri khas toko kamu, sehingga para pengunjung akan lebih mudah mengingat tokomu setelah berbelanja.

Desain toko yang menarik dengan tema tertentu juga bisa menarik perhatian konsumen untuk membeli produk yang kamu jual.

Tema dan warna desainnya sendiri bisa kamu sesuaikan dengan produk yang kamu jual, misalnya warna pastel untuk produk perlengkapan bayi dan warna hitam untuk perlengkapan pria.

4. Tambahkan produk pada halaman toko

Jika desain dan tema toko sudah siap, kemudian kamu juga telah menentukan platform untuk menjual produkmu, langkah selanjutnya adalah untuk menambahkan produk pada halaman toko.

Saat mengunggah foto produk pun kamu tak bisa asal, terdapat sejumlah hal lain yang perlu kamu perhatikan.

Pertama-tama, pastikan bahwa foto produk yang kamu cantumkan merupakan foto profesional yang dikemas dengan baik dan serius.

Kedua, dalam menetapkan harga produk, pertimbangkan target pasar dan karakteristik pelanggan toko kamu.

Baca Juga: 7 Tips Mengembangkan Bisnis Online di E-commerce, Salah Satunya Live Streaming!

Bandingkan pula harga-harga produk sama yang dijual oleh toko lain, sehingga kamu bisa bersaing dengan toko lainnya.

Ketiga, saat membuat deskripsi produk, berikan penjelasan yang lengkap, sehingga para pelanggan tak perlu kesulitan bertanya melalui fitur chat.

5. Rajin mempromosikan produk

Jika semua langkah sudah dilakukan, maka selanjutnya kamu hanya perlu rajin-rajin mempromosikan produk yang kamu jual.

Manfaatkanlah fitur-fitur di media sosial, seperti Instagram atau WhatsApp untuk memperkenalkan produk yang kamu jual ke orang lain.

Saat mempromosikan produk di media sosial, jangan lupa untuk membuat konten yang menarik, sehingga siapapun yang melihat akan merasa penasaran untuk mencoba.

Demikian lima langkah memulai bisnis online yang bisa Kawan Puan terapkan. Semoga membantu! (*)



REKOMENDASI HARI INI

Borong Perlengkapan Ibu dan Bayi di Waktunya IMBEX Berd15kon!