Parapuan.co - Salah satu hal yang memengaruhi peluang kehamilan adalah seperti apa hubungan suami istri yang dilakukan pasangan.
Memiliki momongan tentu menjadi dambaan hampir setiap pasangan suami istri.
Tak heran apabila pasangan memilih untuk rutin melakukan hubungan suami istri agar segera mendapatkan buah hati.
Meski dilakukan secara rutin, ada beberapa tips yang dapat meningkatkan peluang kehamilan.
Dikutip dari NOVA, dr. H. Boyke Dian Nugraha, SpOG MARS., dokter dan seksolog membagikan tips melakukan hubungan intim agar cepat dapat momongan.
Menurut Dokter Boyke, salah satu indikator penting untuk menentukan peluang terjadinya kehamilan adalah waktu dilakukannya bercinta.
Kendati demikian bukan berarti kamu harus bercinta setiap hari. Karena, peluang besar terjadinya kehamilan terjadi pada saat masa subur.
Sementara, intensitas berhubungan intim tidak menentukan terjadinya kehamilan, lho.
Jadi, walaupun pasangan sering bercinta, tetapi tidak melakukannya di masa subur, maka kemungkinan untuk hamil akan tetap sulit.
Baca Juga: Tak Perlu Khawatir, Simak Manfaat Melakukan Hubungan Suami Istri Jelang Persalinan
Dengan begitu, perempuan harus mengenali kondisi tubuh diri sendiri dengan mengetahui kapan masa subur itu terjadi sebelum melakukan hubungan suami istri.
Sebab, pada masa tersebut telur akan dilepaskan, siap dibuahi oleh sperma, dan terbukalah peluang kehamilan yang dinantikan.
Sebagai informasi, masa subur terjadi mulai hari ke-11 sampai ke-17 dihitung dari hari pertama.
Seberapa sering bisa bercinta dalam masa subur?
Lebih lanjut lagi, dr. Boyke menjelaskan terkait intensitas melakukan hubungan intim di masa subur sebaiknya bagaimana.
“Di masa subur, mereka harus melakukannya dua hari sekali, lebih sering juga enggak apa-apa," tuturnya dikutip dari laman Nova.id pada Selasa (10/5/2022).
Hal tersebut karena mengejar waktu telur keluar, mengingat masa subur hanya terjadi pada hari ke-11 dan ke-17, dan pada momen tersebut sperma dan sel telur bisa bertemu.
"Sperma kan hidupnya cuma 24 jam, sementara telur tiga hari,” ujar dokter Boyke.
Dengan waktu yang sangat singkat tersebut, pasangan harus memaksimalkan masa subur tersebut untuk mendapatkan peluang terjadinya kehamilan.
Baca Juga: Kesehatan Reproduksi Perempuan: Penyebab Pendarahan Setelah Hubungan Intim
Menjaga kesehatan tubuh
Selain melakukan hubungan suami istri di masa subur, terdapat faktor penting lainnya yang dapat meningkatkan peluang hamil.
Seperti, menjaga tubuh tetap fit, banyak mengonsumsi makanan sehat bergizi, dan mengurangi beban kerja.
"Jangan lembur, jangan capek, kemudian juga makan protein tinggi, olahraga juga yang cukup," jelasnya.
Tidak hanya itu, dr. Boyke juga mengingatkan pasangan untuk mengurangi aktivitas berat.
Semua itu penting dilakukan demi mendapatkan hasil sperma dan sel telur yang berkualitas sehingga peluang untuk hamil menjadi lebih tinggi.
Pastikan juga kondisi tubuh dan pikiran kamu serta pasangan dalam keadaan rileks sebelum melakukan hubungan intim.
Usahakan tubuh dan pikiran rileks dan santai di masa-masa sebelum bercinta.
Misalnya, bisa dengan mendengarkan musik terlebih dahulu, sehingga saat berhubungan betul-betul menikmati dan akhirnya bisa mencapai orgasme.
Baca Juga: 8 Tips Melakukan Hubungan Suami Istri di Waktu Mepet, Hilangkan Gangguan
Orgasme bersamaan
Dokter Boyke menyampaikan, orgasme bersamaan juga dapat meningkatkan peluang kehamilan. Karena, saat orgasme, rahim akan berkontraksi seperti mengisap sperma.
Jadi apabila orgasme bersamaan, berarti saat sperma disemburkan, saat itu juga rahim berkontraksi mengisap dan peluang terjadinya pembuahan pun menjadi lebih besar.
Bercinta di dini hari
Tips lainnya untuk meningkatkan peluang kehamilan, dokter Boyke menyarankan bercinta mulai dari jam 2 dini hari.
“Mereka keduanya sudah istirahat, pria juga hormon testosteron nya lagi peak, lagi bagus, sehingga sperma yang keluar bisa jadi lebih banyak, ereksinya juga lebih mudah, kan lebih berhasil."
Sama halnya dengan perempuan, dalam kondisi sudah istirahat sehingga saat orgasme, sel telur lebih cepat keluar.
Gaya bercinta
Gaya bercinta juga dapat memengaruhi peluang kehamilan.
Baca Juga: Tanya Dokter Obgyn: Bolehkan Berhubungan Intim Sebelum dan Setelah Vaksin Serviks?
Menurut dr. Boyke, gaya bercinta standar, missionari, adalah yang paling ampuh dalam meningkatkan terjadinya pembuahan.
Jadi, jangan bosan dengan gaya bercinta missionari karena dapat mempercepat jalannya proses fertilisasi.
Nah, itulah tips melakukan hubungan suami istri untuk meningkatkan terjadinya kehamilan, semoga membantu! (*)