KKN di Desa Penari Tembus 3 Juta Penonton, Ini Manfaat Nonton Film Horor dengan Pasangan

Saras Bening Sumunar - Rabu, 11 Mei 2022
Manfaat menonton film horor bersama pasangan
Manfaat menonton film horor bersama pasangan Getty Images

  

Nyata berpelukan dengan pasangan saat menonton film horor dapat melepaskan zat kimia yang disebut dopamin.

Dopamin baik bagi tubuh karena membuat suasana hati meningkat sehingga kita bahagia dan senang.

Selain itu, dopamin juga membuat kita mampu merasakan cinta dan ketertarikan.

Sedehananya, dopamin adalah zat kimia yang memberi tahu otak bahwa kita menyukai sesuatu dan menginginkannya.

2. Mengurangi stres

Siapa sangka, menonton film horor dengan pasangan ternyata juga dapat mengurangi stres.

Walau membuat tegang sepanjang film diputar, anehnya menonton film horor bersama pasangan membuat otak kita istirahat.

Orang yang menonton film yang menyeramkan umumnya tidak terlalu stres ketimbang orang yang tidak menyaksikannya.

Adrenalin yang dilepaskan saat menonton film horor dapat mengurangi stres.



REKOMENDASI HARI INI

Representasi Karakter Perempuan dalam Game, Inklusivitas atau Eksploitasi?