5 Film Terbaik yang Dibintangi Wulan Guritno, Terbaru Jakarta vs Everybody

Alessandra Langit - Rabu, 18 Mei 2022
5 film terbaik yang dibintangi Wulan Guritno, salah satunya Jakarta vs Everybody.
5 film terbaik yang dibintangi Wulan Guritno, salah satunya Jakarta vs Everybody. Dok. Pratama Pradana Picture

Parapuan.co - Kawan Puan, nama Wulan Guritno kini sedang menjadi pembicaraan netizen.

Pasalnya, aktris berusia 41 tahun ini membuat netizen penasaran dengan rahasia awet mudanya.

Selain itu, baru-baru ini, Wulan Guritno go public dengan kekasihnya yang lebih muda, Sabda Ahessa.

Tak hanya karena penampilannya yang awet muda, Wulan Guritno juga terkenal karena bakat aktingnya yang luar biasa.

Wulan Guritno bahkan sering masuk dalam nominasi Festival Film Indonesia untuk mendapatkan Piala Citra.

PARAPUAN telah merangkum 5 film terbaik Wulan Guritno yang bisa menjadi tontonan Kawan Puan di waktu luang, yuk simak.

1. Jakarta vs Everybody (2021)

Wulan Guritno membuktikan totalitas aktingnya dalam film Jakarta vs Everybody yang tayang di Bioskop Online.

Baca Juga: Wulan Guritno dan Jefri Nichol Beberkan Hal Teknis sebelum Beradegan Intim di Jakarta vs Everybody

Film ini berkisah tentang seorang perantau (Jefri Nichol) yang nekat mengadu nasib di Jakarta demi mewujudkan mimpinya sebagai aktor.

Namun, ia terjebak menjadi seorang kurir narkoba setelah bertemu dengan Pinkan (Wulan Guritno) dan Radit (Ganindra Bimo).

Dalam film ini, Wulan Guritno menjadi sosok Pinkan yang berdaya dan penuh keberanian di tengah kerasnya hidup di Jakarta.

2. Gie (2005)

Aktris Wulan Guritno ternyata pernah membintangi film drama politik Gie yang penuh propaganda.

Film produksi Miles Films ini menceritakan kisah Soe Hok Gie, seorang aktivis yang berani di hadapan pemerintah Indonesia.

Tak main-main, peran yang Wulan mainkan adalah sosok Sinta, kekasih Gie yang anggun dan penuh perhatian.

3. Nagabonar Jadi 2 (2007)

Baca Juga: Perjalanan Karier Wulan Guritno Mulai dari Jadi Presenter hingga Artis

Nagabonar Jadi 2 adalah sebuah film Indonesia tahun 2007 yang merupakan sekuel dari film Naga Bonar.

Film ini meraih penghargaan sebagai Film Terbaik dalam Festival Film Indonesia 2007.

Wulan berperan sebagai Monita, konsultan sekaligus pacar Bonaga, anaknya Nagabonar.

Karakter Monita sangat karismatik dan dewasa, membuat Bonaga semakin jatuh cinta setiap harinya.

4. Bukan Cinta Biasa (2008)

Dalam film Bukan Cinta Biasa, Wulan menunjukkan sisi keibuannya lewat perannya sebagai Lintang.

Lintang adalah ibu dari tokoh utama yang penuh perhatian dan mencintai anaknya sepenuhnya.

Baca Juga: Kuat dan Berdaya, Ini 3 Karakter Perempuan di Film Jakarta vs Everybody

Berkat perannya ini, Wulan mendapatkan nominasi di Festival Film Bandung dalam kategori Pemeran Pendukung Wanita Terpuji.

5. Nada untuk Asa (2015)

Nada untuk Asa adalah film yang bercerita tentang seorang perempuan bernama Nada dan anaknya yang bernama Asa.

Keduanya positif mengidap HIV/AIDS dan menjalani hidupnya yang tidak mudah serta penuh diskriminasi.

Wulan Guritno berperan sebagai Wanda, perempuan yang juga terkena HIV/AIDS dan melawan stigma negatif dari masyarakat. 

Akting emosional Wulan berhasil membuatnya meraih Piala Maya 2015 untuk nominasi Penampilan Singkat nan Berkesan.

Kawan Puan, itu dia 5 film terbaik yang dibintangi oleh Wulan Guritno.

Aktingnya dalam film-film tersebut berhasil membuktikan bahwa namanya terkenal bukan hanya karena penampilan awet mudanya. (*)

Baca Juga: Bold hingga Natural, Ini Gaya Modis Wulan Guritno di Usia 40 Tahun



REKOMENDASI HARI INI

Kampanye Akbar, Paslon Frederick-Nanang: Kami Sedikit Bicara, Banyak Bekerja