Para atlet tersebut pun sempat memberikan pelukan hangat untuk Odekta dan ucapan selamat atas kemenangannya.
Setelah pulih, Odekta Naibaho mengungkapkan makna kemenangannya pada hari ini.
Bagi perempuan muda ini, kemenangannya ini merupakan bentuk balas dendam atas kegagalannya pada SEA Games 2019 Filipina.
Saat itu, Odekta terjatuh pada jarak 600 meter menjelang garis finis dan tidak bisa melanjutkan perjuangan.
Kini, Odekta berhasil menyumbangkan medali emas kedua dari cabor atletik dan membanggakan nama Indonesia di SEA Games 2021 Vietnam.
Sebelumnya, Eki Febri Ekawati lebih dulu menyumbangkan medali emas untuk tim atletik di nomor tolak peluru putri pada Selasa (17/5/2022).
Eki Febri sendiri sempat hampir batal pergi di Vietnam untuk menjadi perwakilan Indonesia di SEA Games 2021.
Eki menceritakan bahwa panitia penyelenggara SEA Games 2021 sempat membatalkan nomor tolak peluru putri.
Pada akhirnya, panitia penyelenggara memasukkan kembali tolak peluru putri ke dalam nomor cabor atletik SEA Games 2021.
Odekta dan Eki berhasil menjadi atlet perempuan di cabor atletik yang membawa pulang medali emas untuk Indonesia. (*)
Baca Juga: Cerita Junita Malau Raih Medali Emas di Cabor Wushu SEA Games 2021