Tips Memasak Cepat Ayam Panggang Juicy, Perhatikan Proses Marinasi

Ratu Monita - Jumat, 20 Mei 2022
Tips memasak cepat ayam panggang.
Tips memasak cepat ayam panggang. SGAPhoto

Parapuan.co - Olahan ayam menjadi salah satu menu favorit banyak orang, termasuk ayam panggang, bagaimana cara memasak cepat makanan satu ini?

Jika dari namanya, sepertinya proses pembuatan ayam panggang terbilang cukup mudah. 

Namun, faktanya dalam proses memasak cepat ayam panggang cukup riskan. 

Ada sejumlah hal yang perlu diperhatikan agar cita rasa ayam panggang yang dihasilkan terasa lezat. 

Salah satu faktor yang perlu diperhatikan adalah terkait pengaaturan suhu yang jika salah dapat mengakibatkan daging ayam panggang menjadi kering.

Oleh sebab itu, ada baiknya memahami terlebih dahulu cara memasak mudah ayam panggang yang tepat.

Dengan cara masak yang tepat akan menghasilkan tekstur ayam empuk dan juicy.

Dilansir dari laman Kompas.com, Executive Chef Luminor Hotel Pecenongan Dedi Tjahyadi membagikan tiga cara membuat ayam panggang agar teksturnya empuk dan juicy.

Simak dan perhatikan caranya berikut:

Baca Juga: 5 Tips Memasak Mudah Ayam Goreng Bacem, Bisa Jadi Stok Makanan

1. Marinasi daging ayam dengan bumbu selama 30 menit

Dalam proses memasak cepat ayam panggang ini, proses marinasi menjadi kunci utama untuk mendapatkan ayam panggang juicy dan bumbunya meresap, menurut Dedi.

"Kalau mau enak, kita marinasi minimal banget 30 menit," kata Dedi dikutip dari Kompas.com.

Semakin lama proses marinasi, semakin juicy dan terasa bumbu ayam panggang tersebut.

Adapun bumbu marinasi dalam memasak mudah ayam panggang adalah bawang putih, garam, lada, kecap, hingga madu.

"Kalau memang pakai untuk barbeku, sudah pasti pakai bawang putih dan bumbu rosemary, kalau di rumah kita pakai bumbu yang ada aja," kata Dedi.

Selanjutnya, pastikan menyimpan ayam di dalam kulkas selama proses marinasi berlangsung agar bumbu dapat terserap sempurna.

2. Tambahkan minyak pada marinasi daging ayam

Baca Juga: Bisa Jadi Camilan, Ini 4 Tips Memasak Mudah Usus Ayam agar Tidak Amis

Dalam proses marinasi, tambahkan minyak ke dalam campuran bumbu marinasi. 

Menurut Dedi, penambahan minyak berfungsi agar tekstur daging ayam panggang juicy dan tidak kering setelah matang.  

"Ketika marinasi tidak hanya sekadar bumbu, harus ditambah minyak. Lemak dari dalam daging ayamnya pasti ke luar, kita isi moist-nya pakai minyak supaya juicy," ujar Dedi.

3. Perhatikan suhu dan waktu masak ayam panggang

Hal terakhir yang perlu diperhatikan adalah suhu dan waktu masak ayam panggang. 

Dalam memasak ayam panggang, pastikan suhu oven sedang dan dalam waktu lama.

"Kalau apinya kecil dan masak jangka panjang, jadi juicy di dalamnya," kata Dedi.

Jika kamu memasak ayam panggang utuh, maka disarankan menggunakan suhu oven 150 derajat Ccelsius dengan durasi satu 30 menit hingga dua jam.

"Jadi dia (bumbunya) benar-benar nusuk ke dalam. Setelah kita marinasi dalam waktu cukup, nantinya tekstur dagingnya juga empuk dan juicy," kata Dedi.

Nah, itulah tips memasak cepat ayam panggang yang gurih dan empuk, selamat mencoba Kawan Puan! (*)

Baca Juga: Tanpa Micin, Ini Cara Memasak Cepat Mi Ayam Yamin yang Manis dan Gurih

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Dinia Adrianjara


REKOMENDASI HARI INI

Kampanye Akbar, Paslon Frederick-Nanang: Kami Sedikit Bicara, Banyak Bekerja