4 Gaya Renang Paling Cocok untuk Perempuan, Bisa Bantu Perbaiki Postur Tubuh

Dinia Adrianjara - Jumat, 20 Mei 2022
Gaya berenang sesuai kebutuhan tubuh.
Gaya berenang sesuai kebutuhan tubuh.

Berenang gaya bebas baik untuk otot inti, lengan, leher, bahu, dada, punggung atas, dan kaki.

Gaya renang ini memberi manfaat dari latihan aerobik seluruh tubuh, karena gerakan tangan dan kaki yang terus menerus.

Resistensi air membantu membuat lengan kuat saat membuat dorongan di dalam air.

Dengan olahraga gaya bebas, kamu bisa membakar hingga 330 kalori per 30 menit jika kamu memiliki berat badan sekitar 56 kilogram.

2. Gaya Dada

Dalam gaya dada, kamu diharuskan untuk menendang kaki seperti tendangan katak, lutut ditekuk kemudian menendang di bawah air.

Sementara itu gerakan lengan dalam satu pukulan ke samping, mulai dari setinggi dada kemudian dorong ke bawah agar kepala bisa terangkat keluar dari air untuk mengambil napas.

Dalam gaya dada, perenang akan lebih banyak menggerakkan kaki daripada tangan.

Jika Kawan Puan ingin melatih paha belakang, paha, dan otot kaki bagian bahwa, gaya dada adalah pilihan terbaik.

Baca Juga: 5 Kardio Olahraga untuk Perempuan yang Ingin Menurunkan Berat Badan



REKOMENDASI HARI INI

Ada Budi Pekerti, Ini 3 Film Indonesia Populer yang Bertema Guru