Kenali 7 Penyebab Anak Malas Belajar, Salah Satunya Kurangnya Kompetensi

Ericha Fernanda - Sabtu, 21 Mei 2022
Penyebab anak malas belajar
Penyebab anak malas belajar Edwin Tan

Parapuan.co - Orang tua sering memberi label 'malas' kepada anak-anak yang tidak termotivasi untuk belajar.

Sehingga, para orang tua menganggap anak malas belajar sebagai perilaku negatif yang harus segera diatasi.

Padahal, sangat mungkin anak memiliki alasan tersembunyi mengapa mereka tidak mau mengerjakan tugasnya.

Oleh sebab itu, orang tua perlu mengenali penyebab anak malas belajar seperti melansir Parenting for Brain berikut. Yuk, simak!

1. Ketidakmampuan belajar

Banyak anak malas adalah anak-anak yang disalahpahami, padahal mereka sedang berjuang dengan ketidakmampuan belajar.

Kesulitan belajar menyebabkan anak-anak menjadi tidak tertarik untuk belajar dan kehilangan motivasi.

Sementara itu, orang tua dan guru menganggap mereka hanya malas dan tidak mengenali kebutuhan khususnya.

Anggapan tersebut dapat membuat anak merasa minder, padahal mereka sedang kesulitan menghadapi proses belajarnya.

Baca Juga: Menurut Pakar, Berikut 3 Cara Mudah Mengatasi Anak Malas Belajar

Sumber: Parenting for Brain
Penulis:
Editor: Dinia Adrianjara


REKOMENDASI HARI INI

Tips Switch Career buat Perempuan: 2 Langkah Memulai Jalur Karier Baru