2. Destiny's Child
Sebelum BLACKPINK, grup Destiny's Child asal Amerika Serikat ini pernah tampil di sampul Rolling Stone edisi tahun 2001 silam.
Dalam sampul Rolling Stone, terlihat ketiga personil dari grup bergenre R&B dan Pop ini dalam balutan busana ala tentara.
Adapun ketiga personilnya terdiri dari 3 perempuan berkulit hitam, yakni Beyoncé Knowles, Kelly Rowland dan Michelle Williams.
Kerennya lagi, Destiny's Child merupakan grup perempuan pertama yang tampil sebagai sampul di Rolling Stone lho, Kawan Puan!
Aktif di tahun 1990 hingga 2006, Destiny's Child sendiri sebelumnya terinspirasi dari grup Spice Girls.
Mereka memiliki empat album studio yang telah terjual lebih dari 50 juta keping dseluruh dunia dan menjadi girl group legendaris.
3. Spice Girls
Baca Juga: Mengenal Tren Rewear Culture, yang Diikuti Victoria Beckham hingga Kim Kardashian
Spice Girls, girl group asal Inggris ini tampil dalam sampul majalah musik dan budaya ini pada tahun 1997 silam.
Grup yang beranggotakan Mel B, Emma Bunton, Melanie C, Geri Halliwell, dan Victoria Beckham ini merupakan girl group pertama yang tampil di sampul Rolling Stone.
Spice Girls telah memimpin kebangkitan pop remaja tahun 1990-an serta merupakan bagian utama dari era Cool Britannia.
Tak sampai di situ, Spice Girls telah menjadi ikon budaya pop pada zamannya.