Parapuan.co - Selain bahan kue, baking soda atau soda kue ternyata bisa menjadi bahan serbaguna untuk membersihkan benda-benda di rumah.
Baking soda dikenal ampuh untuk menyingkirkan noda ringan hingga membandel tetapi tetap ramah lingkungan.
Melansir Homes & Gardens, berikut beberapa benda di rumah yang bisa dibersihkan dengan baking soda. Yuk, simak!
1. Oven
Untuk pembersihan rutin, buat pasta dengan mencampurkan baking soda dan sedikit air, lalu oleskan ke permukaan oven, kemudian seka hingga bersih.
Jika nodanya membandel, semprotkan pasta baking soda dan cuka putih pada noda, biarkan hingga berbusa, lalu bersihkan.
2. Karpet dan Gorden
Selain membersihkan noda, baking soda juga bermanfaat untuk menghilangkan bau pada karpet, gorden, dan permukaan kain.
Caranya, campurkan dua sendok teh soda kue dengan air mendidih ke dalam botol, lalu semprotkan pada gorden atau karpet dengan jarak sekitar 20 cm.
Baca Juga: 5 Cara Alami Hilangkan Jamur Hitam di Dinding, Bisa Pakai Soda Kue!
3. Kamar mandi
Noda kerak akibat penumpukan kapur bisa menjadi tantangan pembersihan di kamar mandi, terutama pada lantai, dinding, dan pancuran.
Untuk mengatasinya, taburkan baking soda dan beberapa tetes cairan pencuci piring pada noda kerak, diamkan 15 menit, lalu gosok dengan kain mikrofiber hingga bersih.
4. Panci
Panci rentan gosong dan bernoda karena sering dipakai. Oleh karenanya, coba atasi panci gosong dengan baking soda agar bersih kembali.
Caranya pun cukup mudah. Rebus air dan soda kue secukupnya dalam panci selama 15 menit, lalu buang airnya dan keringkan.
5. Kulkas
Kulkas menjadi tempat penyimpanan aneka bahan makanan kering mau pun basah. Maka tak heran jika baunya tidak sedap.
Jangan khawatir, cukup simpan semangkuk kecil baking soda di dalam kulkas untuk menetralkan beragam bau yang muncul.
Selain murah, baking soda bisa menjadi pilihan pembersihan benda-benda di rumah dengan mudah ya, Kawan Puan.
Selamat mencoba!
Baca Juga: 3 Cara Membersihkan Bagian Dalam Panci Gosong, Pakai Bahan Dapur!
(*)