Parapuan.co - Akhir pekan atau weekend telah tiba nih Kawan Puan, sehingga kini waktunya bagimu untuk menghabiskan waktu dengan mengunjungi hidden gem di Jakarta.
Salah satu destinasi di Jakarta, khususnya di Gelora Bung Karno (GBK) yang menarik yakni MoJA Museum.
Sebab, di MoJA Museum, pengunjung bisa berfoto ria dengan tempat yang Instagramable serta dapat melakukan berbagai aktivitas yang menyenangkan.
Berikut in beragam kegiatan seru di MoJA Museum yang jadi hidden gem wisata Jakarta, apa saja?
1. Melukis di kanvas
Di MoJA Museum, pengunjung akan melihat instalasi seni terbaru yang bertemakan When Art Meets Food.
Hal tersebut disampaikan Aswin Lim, salah satu pengelola rekomendasi tempat wisata di Jakarta ini pada acara Dailybox x Muklay di MoJA Museum, Jumat (27/05/2022).
"Salah satu misi kami adalah membuat masyarakat lebih aware dengan fenomena atau tren yang sedang marak lewat seni yang Instagramable," terang Aswin.
Di mana melalui karya terbaru Muklay ini, Aswin mengungkap ingin mengedukasi masyarakat
tentang fenomena cloud kitchen yang sedang naik daun.
Baca Juga: Sempat Dikunjungi NCT Dream, Ini Fakta Wahana KKN di Desa Penari
MoJA Museum juga menyediakan kanvas dengan stensilan ilustrasi Muklay yang dapat bebas dikreasikan oleh pengunjung museum di area MoPaint.
Instalasi seni di hidden gem ini dapat mengajak masyarakat untuk melukis dengan menggunakan cat lokal yang tentunya aman dan sudah bersertifikasi internasional serta anti serangga.
"Pastinya instalasi karya Muklay dan canvas painting activity ini dapat menjadi ide aktivitas di akhir pekan," jelas Aswin.
Tak hanya itu saja, instalasi seni When Art Meets Food ini juga dapat dibawa pulang dalam bentuk
merchandise lho, Kawan Puan.
Jika tertarik, kamu dapat membeli langsung di rekomendasi tempat wisata MoJA Museum Gelora Bung Karno dan secara online di Tokopedia.
Untuk ilustrasi Muklay di area MoPaint ini akan dibuka untuk umum mulai 27 Mei 2022 hingga 10 Juni 2022.
2. Indoor golf
Sensasi main golf yang seru juga bisa Kawan Puan nikmati saat mengunjungi MoJA Museum.
Baca Juga: 5 Fakta Sungai Aare di Swiss, Lokasi Hilangnya Anak Sulung Ridwan Kamil
Di sini, kamu bisa menikmati pengalaman berbeda akan dengan bermain golf di dalam ruangan.
Aswin memaparkan ada sebelas hole mini golf course bernama Golf by Moja yang bisa dijajal oleh wisatawan.
3. Roller skate
View this post on Instagram
Di MoJA Museum, pengunjung juga bisa bermain roller skate yang saat ini juga sedang jadi tren di kalangan muda-mudi ibukota.
Untuk sepatu roller skate sendiri sudah disediakan oleh pihak MoJA Museum, sehingga pengunjung pun dapat menyewa yang sesuai dengan ukuran kaki.
Wah bagaimana Kawan Puan dari ketiga aktivitas di atas, mana kegiatan yang akan kamu lakukan di MoJA Museum saat akhir pekan ini?
Sebagai informasi, MoJA Museum sendiri buka setiap hari dari jam 11.00-19.30.
Apabula ingin menjajal berbagai wahana di atas ada biaya yang harus dikeluarkan, untuk weekdays Rp125.000, sementara weekend Rp135.000.
Tentunya dengan biaya tersebut pengunjung akan bisa mendapatkan pengalaman, memori, serta tentunya berbagai foto-foto yang Instagramable, jadi yuk datangi hidden gem yang terletak di GBK ini.
(*)
Baca Juga: 4 Hidden Gem Candi Bersejarah di Magelang yang Cocok Dikunjungi saat Libur