Tips Mencuci Seprai Serat Bambu agar Tidak Mudah Rusak, Boleh Pakai Mesin Cuci

Saras Bening Sumunar - Minggu, 29 Mei 2022
Tips mencuci seprai serat bambu
Tips mencuci seprai serat bambu Pixabay.com/pexels

Baca Juga: Mudah, Ini Tips Menghilangkan Noda Bercak Darah pada Seprai dengan Bahan Dapur

4. Gunakan detergen untuk air dingin

Untuk detergen sendiri, pilih yang diformulasikan untuk air dingin guna memastikan semua kotoran yang menempel benar-benar hilang dari seprai.

Kawan Puan perlu meluangkan waktu untuk membaca label detergen.

Pasalnya produk yang mengandung enzim dengan persentase tinggi dapat membersihkan seprai lebih menyeluruh daripada yang mengandung lebih banyak air dan surfaktan.

5. Mencuci dan mengeringkan seprai

Untuk mencegah sobekan dan lecet dari kancing dan ritsleting pakaian, sebaiknya seprai serat bambu dicuci dengan kain datar lainnya.

Idealnya, mengeringkan seprai secara alami dengan menjemurnya.

Namun, kamu juga bisa menggunakan mesin pengering pakaian dengan siklus panas rendah.

Tambahkan beberapa bola pengering wol untuk mempercepat proses pengeringan.

Kemudian keluarkan seprai saat masih sedikit lembap.

Temperatur yang tinggi dapat menyusutkan dan mengerutkan seprai bambu secara berlebihan.

Kawan Puan, itu tadi beberapa tips mencuci seprai serat bambu. Selamat mencoba! (*)

Baca Juga: Jarang Mencuci Seprai? Menurut Pakar Ini Risiko yang Mungkin Terjadi

Sumber: The Spruce
Penulis:
Editor: Arintya


REKOMENDASI HARI INI

960 Ribu Pelajar-Mahasiswa Terlibat Judi Online, Ini Tips Cegah Judol pada Remaja