Parapuan.co – Kawan Puan, apakah kamu ingin mencoba eksfoliasi kulit kepala?
Seperti diketahui, eksfoliasi kulit kepala memiliki banyak manfaat, baik untuk kulit kepala hingga rambut.
Salah satu manfaat jika rutin melakukan eksfoliasi ini adalah mengatasi munculnya ketombe, yang sering membuat perempuan kurang percaya diri.
Jika Kawan Puan ingin melakukan eksfoliasi pada kulit kepala, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan agar nantinya tidak timbul luka karena iritasi.
Apa saja? Simak penjelasan lengkapnya, seperti dikutip dari Natural Wellbeing berikut ini!
1. Perhatikan produk scrub sebelum eksfoliasi
Seperti diketahui, saat ini sudah banyak produk untuk membantumu eksfoliasi kulit kepala.
Keduanya dibagi menjadi chemical maupun physical exfoliator. Chemical exfoliator biasanya terbuat dari berbagai jenis asam alami dan beberapa jenis enzim.
Sementara physical exfoliator terbuat dari butiran gula, sea salt dan berbagai bahan tambahan lain yang memiliki permukaan sedikit kasar.
Baca Juga: 5 Rekomendasi Scalp Scrub di Shopee untuk Kulit Kepala Bersih Bebas Ketombe
Jika Kawan Puan memiliki kulit kepala sensitif, baiknya kamu menggunakan chemical exfoliator karena bahannya yang lebih gentle.
Sebaliknya, jika Kawan Puan memiliki kulit kepala yang tebal, kamu bisa menggunakan physical exfoliator agar kulit kepala mati bisa terangkat.
2. Waktu eksfoliasi yang tepat
Jika Kawan Puan baru pertama kali ingin eksfoliasi ini, baiknya kamu melakukannya sekali dalam seminggu.
Sekali dalam seminggu merupakan waktu yang tepat, sebab risiko untuk timbul iritasi di kulit kepala kecil.
Selain itu, terlalu sering mengeksfoliasi kulit kepala justru berbahaya lo, Kawan Puan.
Pasalnya sama seperti lapisan kulit lainnya, kulit kepala membutuhkan waktu untuk meregenasi dermin.
Namun sebagai catatan, jika kamu memiliki kulit kepala yang super sensitif, kamu bisa melakukannya selama dua kali seminggu.
Baca Juga: Eksfoliasi Kulit Kepala Bisa Atasi Ketombe, Ini Cara Buat Scrub Alami
3. Teknik eksfoliasi
Teknik eksfoliasi menjadi salah satu hal penting yang tak boleh dilakukan asal-asalan.
Pasalnya jika kamu asal dalam menggosok kulit kepalamu dengan produk scrub, bisa menimbulkan luka dan memicu terjadinya iritasi.
Oleh karena itu, jika ini kali pertama, pastikan Kawan Puan menggosok kulit kepalamu secara lembut dan perlahan.
Hal tersebut juga bertujuan agar kandungan di dalam produk scrub bisa meresap sempurna di kulit kepala.
Jangan lupa untuk membasahi kulit kepala dan rambutmu dulu ya sebelum melakukan eksfoliasi.
4. Terlalu sering eksfoliasi bisa berbahaya
Kawan Puan, sama seperti lapisan kulit lainnya, kulit kepala juga perlu jeda sebelum dilakukan perawatan yang selanjutnya.
Oleh karena itu, Kawan Puan disarankan melakukan eksfoliasi selama sekali dalam seminggu untuk mendapatkan hasil yang lebih optimal.
Baca Juga: Bisa Atasi Ketombe hingga Rambut Kusam, Ini Manfaat Eksfoliasi Kulit Kepala
Jika terlalu sering melakukan eksfoliasi, kamu bisa membahayakan kesehatan kulit kepala dan rambut.
Pasalnya akan timbul berbagai risiko seperti kulit kepala yang iritasi, folikel rambut terkikis dan kerontokan.
5. Hentikan jika terasa perih
Bagi beberapa orang, eksfoliasi kulit kepala bisa menimbulkan rasa perih yang tidak nyaman.
Jika saat eksfoliasi kamu merasakan hal ini, maka sebaiknya segera hentikan ya.
Rasa perih tersebut bisa terjadi karena iritasi yang disebabkan oleh kulit sensitif, tidak cocok dengan bahan aktif, hingga kulit kepala yang terluka.
Oleh karena itu, baiknya tunggu sampai luka di kulit kepala sembuh atau lakukan test patch untuk mengetahui apakah kamu ada alergi terhadap bahan aktif scrub terlebih dahulu.
Kawan Puan, itulah kelima hal yang perlu diperhatikan sebelum eksfoliasi kulit kepala.
Semoga kamu enggak iritasi saat mencoba hal ini untuk pertama kalinya! (*)
Baca Juga: Jangan Hindari Eksfoliasi, Ini Cara Aman yang Harus Diikuti Pemilik Kulit Sensitif