Parapuan.co - Body serum menjadi salah satu produk skincare viral di TikTok.
Body serum sendiri merupakan produk perawatan kulit yang memiliki tekstur lebih ringan sehingga akan mudah terserap ke dalam kulit.
Berbeda dengan body lotion, produk skincare viral di TikTok ini efektif dalam mencerahkan dan menutrisi kulit.
Dengan kata lain, body serum mampu membuat kulit menjadi lebih glowing dan cerah.
Untuk itu, PARAPUAN akan memberikan rekomendasi body serum yang ampun mencerahkan kulit.
1. Nivea Extra White Instant Glow Body Serum
Body serum dari Nivea menjadi salah satu produk perawatan kulit yang mencuri perhatian publik.
Bagaimana tidak, produk ini diperkaya dengan kandungan 95% kemurnian vitamin C dari Camu Camu Berry.
Baca Juga: 5 Rekomendasi Body Care untuk Hilangkan Bekas Luka, Apa Saja?
Adapun kandungan tersebut dinilai efektif dalam mencerahkan serta meratakan warna kulit yang kusam dan belang.
Apalagi, produk skincare viral di TikTok yang dihargai Rp38.000 juga diperkaya dengan UV Protection yang dapat membantu mencegah kulit kusam dan melindungi kulit dari kerusakan akibat paparan sinar matahari.
2. Azarine C White Lightening Tone Up Body Serum
Brand lokal Azarine juga menawarkan body serum terbaiknya yang diformulasikan dengan 7 whitening active, yakni kolagen, hyaluronic acid, gluthatione, niacinamide, mulberry dan yoghurt.
Perpaduan kandungan tersebut menjadikan produk perawatan kulit ini mampu mencerahkan dan meratakan warna kulit seketika.
Lebih dari itu, produk perawatan kulit ini diolah dengan melembapkan, menghaluskan dan mengencangkan kulit.
Keunggulan lainnya, body serum seharga Rp40.000 ini juga memiliki UV Protection yang membantu melindungi kulit dari paparan sinar matahari penyebab kulit kusam, kasar dan belang.
Baca Juga: Walau Sama-Sama Melembapkan, Ini Bedanya Body Butter dengan Body Lotion
3. Vaseline Healthy Bright Soft Glow Vitamin Body Serum
Body serum dari Vaseline juga bisa jadi pilihan untuk merawat kulit agar glowing dan cerah.
Bagaimana tidak, body serum tersebut diformulasikan dengan Vaselline Jelly, 5x multivitamin, yakni vitamin B, C, E yang mencerahkan, melembapkan dan menghidrasi kulit.
Selain itu, produk ini juga didukung dengan Radiance Booster Formula untuk membantu meratakan warna kulit yang kusam dan belang.
Body serum seharga Rp55.000 ini juga diperkaya dengan SPF 20 PA++ melindungi kulit dari paparan sinar matahari secara optimal.
4. Hanasui Body Serum Gel
Body serum dari Hanasui ini menjadi salah satu produk body serum yang mengandung bahan alami dan diperoleh dari ekstrak tumbuhan, formula ringan.
Menariknya, body serum ini dapat mudah terserap ke lapisan kulit terdalam dan tidak lengket.
Untuk bantu jaga kesehatan kulit, body serum seharga Rp25.000 ini memiliki tiga varian yang bisa dicoba yaitu Vitamin C, Aloe Vera dan Sakura.
5. Natur-E White Brightening Hand & Body Serum
Natur-E White Brightening Hand & Body Serum bisa jadi pilihanmu untuk mendapatkan kulit glowing dan cerah.
Mengandung gluthatione, vitamin E, dan, olive oil, body serum ini efektif mencerahkan, melembapkan dan menutrisi kulit.
Selain itu, body serum seharga Rp38.000 ini juga diformulasikan dengan instant tone up effect sehingga membuat kulit cerah sejak pertama kali pemakaian.
Nah, itulah deretan body serum yang jadi skincare viral di TikTok karena mampu mencerahkan kulit. (*)
Baca Juga: Lembapkan Kulit Sekaligus Cegah Kuman dengan Antiseptik Lotion Ini