Parapuan.co - Kebahagiaan tengah menyelimuti pasangan Deddy Corbuzier dan Sabrina Chairunnisa.
Pasalnya, pasangan yang sudah berpacaran selama 9 tahun ini akhirnya melangsungkan pernikahan pada 6 Juni 2022 kemarin.
Meski Deddy berusia jauh lebih tua darinya, nyatanya Sabrina mantap melabuhkan hatinya pada ayah satu anak itu.
Deddy Corbuzier sendiri tahun ini akan berusia 46 tahun, sementara sang istri 30 tahun.
Perbedaan 16 tahun di antara keduanya ternyata tidak menghalangi mereka melangkah ke jenjang pernikahan.
Bila Kawan Puan juga tengah menjalin hubungan dengan seseorang yang usianya jauh di atasmu, tak perlu merasa ragu melangkah ke tahap selanjutnya.
Agar hubunganmu tetap terjaga, ada tiga kunci utamanya seperti dikutip dari Kompas.com di bawah ini!
1. Bersikap dewasa dan hadapi dengan sabar
Pertama, cobalah bersikap dewasa karena kamu berhadapan dengan seseorang yang pemikirannya berbeda dari orang seusiamu.
Baca Juga: Ini Alasan Mengapa Laki-laki Menyukai Perempuan yang Lebih Tua
Namun, dewasa di sini juga bukan hanya berpatokan pada dia yang usianya lebih tua dan kamu yang lebih muda.
Akan tetapi bagaimana kamu dan pasangan merespons situasi dan kondisi tertentu dengan cara yang tepat.
Kamu mesti lebih sabar menghadapi persoalan yang mungkin timbul, bukan malah marah-marah tak jelas.
Jangan hanya meminta pasangan bersabar terhadapmu, tetapi kamu juga mesti bersikap yang sama.
2. Menerima perbedaan dan saling menghargai
Tak jarang usia yang terpaut jauh menjadi penghalang antara kamu dan pasangan.
Ini dikarenakan perbedaan dalam hal hobi, musik dan film favorit, hingga cara berpikir.
Terima perbedaan itu dan tak perlu menganggapnya sebagai masalah besar karena justru akan membuat hubungan jadi rumit.
Temukan persamaan di antara perbedaan yang ada yang bisa kamu dan pasangan eksplorasi bersama.
Baca Juga: 3 Tips Menjalani Hubungan Asmara dengan Pasangan yang Lebih Tua
Hal semacam ini dapat meningkatkan kualitas hubungan, sehingga jalinan asmaramu pun langgeng.
3. Terbuka dan saling menyesuaikan
Kunci lainnya untuk menjaga hubungan jika kamu punya pasangan yang usianya terpaut jauh adalah bersikap terbuka dan saling menyesuaikan.
Apa pun rintangan yang mungkin kalian alami, semisal restu orang tua hingga masalah kesehatan, komunikasikanlah bersama.
Jika tidak segera dibicarakan, masalah malah akan semakin besar dan sulit untuk diselesaikan.
Dengan komunikasi, kalian akan bisa menyesuaikan diri satu sama lain dan mencari solusi untuk masalah yang ada.
Seandainya restu orang tua yang jadi masalahnya, kamu dan pasangan bisa saling membantu meyakinkan mereka.
Kurang lebih, itulah kunci menjaga hubungan dengan pasangan dengan perbedaan usia yang cukup jauh.
Semoga informasi di atas membantu dan hubungan asmara Kawan Puan langgeng, ya.
Baca Juga: Tanda-Tanda Daddy Issues, Salah Satunya Tertarik pada Pria yang Lebih Tua
(*)