Cara yang digunakan sering kali dengan menipu atau melakukan kebohongan lain untuk membuat publik percaya.
Istilah monkey business sendiri digolongkan sebagai trik kotor dalam dunia bisnis atau disebut pula dirty business.
Kebanyakan, produk yang diperjualbelikan pada model bisnis ini tidak memiliki standar harga maupun nilai yang jelas.
Pengusaha tidak seharusnya melakukan trik ini jika ingin mendapatkan keuntungan dalam jangka panjang.
Contoh praktik monkey business
Sebelum investasi bodong hingga arisan online yang menjanjikan keuntungan besar marak, di Indonesia ada tren batu akik dan bunga gelombang cinta.
Kala itu, harga batu akik melambung tinggi sampai di titik tidak masuk akal karena mencapai ratusan juta hingga miliaran rupiah.
Pelaku trik ini rupanya memanfaatkan rasa takut ketinggalan tren atau FOMO (fear of missing out) kepada para pencinta batu akik.
Namun, tren ini bisa dibilang tidak berlangsung lama dan harga batu akik pun turun kembali seperti pasaran sebelumnya seiring berjalannya waktu.
Baca Juga: 7 Hal yang Boleh dan Tidak Boleh Kamu Lakukan dalam Bisnis Startup