Ini Cara Jadi Pengacara di Indonesia, Seperti Seo Hyun Jin di Drakor Why Her?

Ardela Nabila - Minggu, 12 Juni 2022
Seo Hyun Jin di drakor Why Her?
Seo Hyun Jin di drakor Why Her?

Parapuan.co - Salah satu drama Korea (drakor) yang ditunggu-tunggu, Why Her?, akhirnya dirilis pada bulan Juni ini.

Bagaimana tidak dinantikan, drakor ini dibintangi oleh Hwang In Yeop yang akan beradu akting dengan aktris ternama Seo Hyun Jin.

Di serial terbaru ini, sang aktris akan memerankan seorang karakter perempuan bernama Oh Soo Jae yang merupakan seorang pengacara andal.

Seperti profesi yang diperankan oleh Seo Hyun Jin, pengacara merupakan seorang ahli hukum yang bertugas untuk memberikan pendampingan hukum pada seorang klien, sehingga ia dapat memperoleh hak selama menjalani proses hukum.

Di Indonesia, untuk menjadi pengacara, seseorang harus menempuh sejumlah tahapan hingga akhirnya bisa meniti karier di profesi ini.

Dikutip dari Gramedia.com, berikut ini langkah-langkah menjadi pengacara di Indonesia, profesi yang diperankan Seo Hyun Jin di drakor Why Her?.

1. Lulus sebagai sarjana Hukum

Seorang pengacara tentunya harus memahami dan memiliki pengetahuan mendalam mengenai hukum yang berlaku.

Maka dari itu, sebelum menjadi pengacara, seseorang harus lebih dulu menyelesaikan studi, minimal di tahapan sarjana di jurusan Hukum.

Baca Juga: Seperti Seo Hyun Jin di Drakor Why Her, Ini Seluk - Beluk Profesi Pengacara

Sumber: gramedia.com
Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

4 Momen Memukau di Konser Isyana, Dari Duet hingga Kehangatan Keluarga