Hadiri Greysia Polii Testimonial Day, Apriyani Rahayu Tak Kuat Tahan Tangis

Alessandra Langit - Minggu, 12 Juni 2022
Apriyani Rahayu tak kuasa tahan tangis saat hadiri acara pensiunnya Greysia Polii.
Apriyani Rahayu tak kuasa tahan tangis saat hadiri acara pensiunnya Greysia Polii. Kompas.com

Berdasarkan laporan Kompas.com, Apriyani saat itu langsung memeluk erat Greysia Polii dengan senyum bahagia.

Namun, ekspresi Apriyani langsung menjadi haru ketika mendengarkan pidato dari Ket Umum PBSI, Agung Firman Sampurna dan Menpora Zainudin Amali.

Dalam pidato tersebut, Agung Firman dan Zainudin Amali mengenang perjuangan Greysia Polii di lapangan.

Mereka juga kilas balik masa sulit Greysia Polii yang sempat terpuruk hingga masa kejayaannya saat menyumbangkan emas untuk Indonesia.

"Hari ini kita tentu merasa sedih dan seolah tidak ikhlas," kata Menpora Zainudin Amali.

"Namun, itulah perjalanan waktu. Kita harus mengikhlaskan Greysia Polii yang sudah memutuskan pensiun," lanjutnya.

Menteri Zainudin juga mengatakan bahwa ia mewakili Presiden Joko Widodo untuk mengucapkan rasa terima kasih kepada Greysia Polii dan dedikasinya.

Mendengar kata-kata manis untuk Greysia Polii, Apriyani tak kuasa menahan linangan air mata hingga ia harus membuka maskernya.

Kini, Greysia Polii telah resmi berpisah dari dunia bulu tangkis Indonesia sebagai seorang atlet.

Apriyani Rahayu, pebulu tangkis generasi muda, akan melanjutkan perjuangan Greysia untuk mengharumkan nama bangsa Indonesia.

Baca Juga: Umumkan Pensiun, Greysia Polii Gantung Raket dengan Penuh Rasa Syukur

(*)

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Aulia Firafiroh


REKOMENDASI HARI INI

Implementrasi Kurang Efektif, Wapres Gibran Minta Sistem Zonasi PPDB Dihapus