Parapuan.co - Kebanyakan perempuan biasanya memiliki lebih dari satu produk lipstik dengan berbagai variasi warna dan hasil akhir yang berbeda.
Apalagi saat ini ada banyak sekali brand kosmetik yang menawarkan beraneka ragam produk lipstik dengan warna cantik yang kerap membuat kalap.
Makanya, tak heran apabila lipstik menjadi menumpuk di rumah dan tak sedikit yang pada akhirnya hanya berakhir disimpan di dalam laci.
Nah, jika Kawan Puan memiliki lipstik yang telah lama tidak dipakai, namun kamu ingin kembali memakainya, sebaiknya perhatikan dulu sejumlah tanda-tanda.
Pasalnya, bisa saja lipstik tersebut sudah kedaluwarsa dan tidak layak dipakai lagi karena dapat menimbulkan masalah pada bibir.
Dikutip dari MyGlamm, berikut ini lima tanda lipstik kedaluwarsa yang perlu Kawan Puan waspadai karena bisa menyebabkan bibir menjadi iritasi, yuk simak!
1. Sudah berusia lebih dari dua tahun
Setiap lipstik umumnya memiliki usia simpan selama dua tahun. Apabila kamu memiliki lipstik yang usianya melebihi waktu tersebut, segera buang lipstik.
Seperti halnya produk kosmetik lainnya, mengenakan lipstik yang sudah kedaluwarsa bisa menyebabkan iritasi dan peradangan pada bibir.
Baca Juga: Waspada, Ini Bahaya Pakai Makeup yang Sudah Kedaluwarsa
Nah, agar hal tersebut tidak terjadi pada bibir kamu, sebaiknya cegahlah dengan cara menghentikan pemakaiannya.
2. Lipstik beraroma aneh
Tanda lipstik kedaluwarsa lainnya juga dapat diketahui dari aromanya yang berbeda dari saat kamu pertama kali beli, misalnya beraroma aneh atau tidak sedap.
Apabila saat kamu membuka lipstik lama untuk dipakai kembali dan tercium aroma tertentu, sebaiknya hindari mengoleskan lipstik pada bibir.
Lipstik yang menimbulkan aroma tertentu karena sudah kedaluwarsa tak hanya berbahaya untuk kulit, namun juga tubuh, terlebih jika ia tertelan dan tercampur makanan atau minuman ketika kamu makan atau minum.
3. Terlihat berminyak di bagian atasnya
Apakah lipstik lama kamu terlihat berminyak atau basah di bagian atasnya? Kalau iya, ini merupakan tanda lain bahwa lipstik telah kedaluwarsa.
Ketika muncul minyak atau lipstik menjadi lembap, biasanya ini disebabkan oleh kandungan dan formula di dalam lipstik tersebut yang terpisah.
4. Patchy ketika di-swatch ke kulit
Baca Juga: Karena Pandemi Jarang Pakai Make Up? Ini 5 Alasan Kamu Harus Segera Membuang Kosmetik Kedaluwarsa
Selanjutnya, ketika kamu mencoba lipstik tersebut kemudian ia meninggalkan bekas patchy dan tanpa coverage, maka dapat dikatakan lipstik tersebut kedaluwarsa.
Kawan Puan juga bisa memeriksa tekstur lipstik untuk mengetahui seberapa fresh sebuah lipstik.
Jika teksturnya cenderung lembek dan clumpy, sebaiknya hindari pemakaian lipstik yang kemungkinan sudah tak layak pakai itu.
5. Muncul jamur di lipstik
Bercak jamur pada lipstik merupakan tanda paling jelas untuk mengetahui apakah sebuah lipstik kedaluwarsa.
Meskipun kamu mungkin membersihkan jamur tersebut agar bisa memakai lipstik tersebut kembali, ini tetap tidak aman sebab kandungan di dalamnya yang juga sudah rusak.
Secara keseluruhan, munculnya jamur di permukaan lipstik menandakan bahwa lipstik tersebut telah terkontaminasi.
Kawan Puan, itulah beberapa tanda lipstik kedaluwarsa yang perlu kamu perhatikan untuk mencegah terjadinya iritasi pada bibir.
Baca Juga: Punya Makeup dan Skincare Kedaluwarsa? Jangan Dibuang, Coba Manfaatkan dengan Cara Ini
Walaupun terasa berat untuk membuang lipstik kesayangan yang telah lama tidak dipakai, namun melindungi kulit dan tubuh dari risikonya tetap yang utama, ya! (*)