2. Warna kulit masih pucat
Ciri mangga berikutnya yang cocok dijadikan rujak yakni kulitnya masih pucat.
Pastikan kamu memilih kulit mangga muda yang cenderung pucat, jangan sampai salah ambil mangga matang.
Perlu diketahui pula kalau sebagian orang saat membuat rujak dari mangga muda kulitnya juga dimakan.
3. Aroma mangga muda cukup kuat
Tanda mangga muda yang cocok diolah ke asinan maupun rujak berikutnya yakni dari segi aroma buah.
Pasalnya aroma mangga muda itu sangat kuat, jika mulai pudar berarti mangga sudah matang.
"Aroma mangga muda masih kencang. Kalau aroma mangga matang kan semakin pudar karena terganti aroma manis," papar Sobir.
4. Tekstur mangga muda keras
Ciri selanjutnya terletak pada tekstur mangga muda yang biasa renyah.
Hal ini dikarenakan tingkat kematangan mangga muda umumnya sekitar 80-90 persen, sehingga teksturnya pun sedikit keras.
Nah, Kawan Puan memilih mangga muda yang tepat untuk rujak dan asinan cukup mudah ya, jadi jangan sampai salah beli.
Baca Juga: Sebentar Lagi Musimnya, Ini 4 Tips Memilih Mangga yang Manis
(*)