Dalam trailer tersebut, lagu Running Up that Hill dari Kate Bush yang populer pada tahun 1985 turut dimunculkan.
Dari The Hollywood Reporter, Stranger Things 4 Volume 2 akan tayang dengan total runtime kurang lebih 4 jam.
Pada Volume 1, Stranger Things 4 disambut baik oleh para penontonnya dengan pemerolehan rating 89 persen di Rotten Tomatoes.
Merilis 7 episode, volume 1 juga memecahkan rekor di Netflix lo, Kawan Puan
Berdasarkan penghitungan internal, serial Stranger Things mendapat 296,79 juta jam tayang pada periode 25-27 Mei 2022.
Jumlah tersebut mengalahkan sekuel serial drama-romantis berlatar Inggris abad ke-19 Bridgerton.
Serial Bridgerton 2 yang memiliki 193 juta jam tayang pada minggu pertama penayangannya di bulan Maret 2022.
Kawan Puan bisa menyaksikan Stranger Things 4 Volume 2 hanya di Netflix.
Itu tadi sinopsis series dari Stranger Things 4 Volume 2, Kawan Puan. Wah, makin nggak sabar untuk menantikan kelanjutan serial satu ini bukan?
Baca Juga: Penjelasan Ending Stranger Things 4 Volume 1, Terungkapnya Identitas Vecna
(*)