Sinopsis Ghost of Mae Nak, Film Horor Thailand yang Tayang di TV Hari Ini

Alessandra Langit - Sabtu, 25 Juni 2022
Sinopsis Ghost of Mae Nak, film horor Thailand yang tayang di TV hari ini
Sinopsis Ghost of Mae Nak, film horor Thailand yang tayang di TV hari ini IMDb

Parapuan.co - Sinopsis Ghost of Mae Nak (2005) kini kembali menjadi sorotan jelang penayangannya di stasiun TV lokal.

Dalam sinopsis Ghost of Mae Nak terungkap bahwa salah satu pemeran utama dalam film ini adalah mendiang Tangmo Nida.

Hal itu juga yang membuat netizen Indonesia penasaran dengan sinopsis Ghost of Mae Nak ini.

Ghost of Mae Nak sendiri adalah film thriller horor Thailand 2005 tentang seorang hantu pelindung.

Film ini disutradarai dan ditulis oleh sutradara asal Inggris bernama Mark Duffield.

Ghost of Mae Nak dibintangi oleh Pataratida Pacharawirapong (Tangmo Nida), Siwat Chotchaicharin dan Porntip Papanai sebagai hantu.

Sebelum Kawan Puan menyaksikan film Ghost of Mae Nak di TV malam ini, berikut sinopsisnya yang wajib kamu ketahui.

Sinopsis Ghost of Mae Nak

Berlatar di Bangkok era modern, kehidupan pengantin baru pria bernama Tid Mak terganggu.

Baca Juga: Legendaris, 5 Rekomendasi Film Thailand Romantis dari Sahabat jadi Cinta

Ia mengalami mimpi buruk berturut-turut yang mempertemukannya dengan seorang hantu perempuan bernama Mae Nak.

Mae Nak sendiri adalah hantu legenda Thailand kuno yang dipercaya oleh masyarakat setempat.

Selanjutnya, pria itu bertemu tunangan tercintanya bernama Nak untuk mendapatkan bros antik.

Keduanya juga membeli sebuah rumah tua yang ditinggalkan penghuninya di Phra Khanong melalui agen real estate yang tidak bermoral, Angel.

Pasangan muda tersebut akhirnya memutuskan untuk membeli properti itu.

Setelah pernikahan mereka, dua pencuri kecil masuk ke rumah dan mencuri harta berharga di kediaman tersebut.

Mak kebetulan melihat para penjahat di jalanan Bangkok menjual barang-barangnya.

Dia mengejar pencuri hingga kecelakaan dan berakhir dalam keadaan koma.

Hantu Mae Nak pun berjanji melindungi pasangan muda tersebut dari orang yang berniat jahat tetapi sebagai imbalannya dia memegang jiwa Mak.

Baca Juga: Nostalgia, Mario Maurer dan Baifern Pimchanok Flashback Adegan Crazy Little Thing Called Love

Saat Mak di rumah sakit, Nak menemukan sisa-sisa Mae Nak di kuburan kuno.

Dengan beberapa biarawan, Nak mengusir Mae Nak dari Mak menggunakan bros kuno yang mereka miliki dan berusaha melepas rohnya.

Apakah roh Mae Nak tetap menghuni raga Mak? Akankah roh Mak juga selamat?

Kawan Puan dapat menemukan jawabannya dengan menyaksikan film Ghost of Mae Nak yang tayang di TV hari ini, Sabtu (25/6/2022).

Legenda hantu Mae Nak

Kisah Mae Nak Phra Khanong terkenal dan menjadi favorit di kalangan masyarakat Thailand.

Ada sebuah kuil yang didedikasikan untuknya di Wat Mahabut di Sukhumvit Soi 77 (On Nut) di distrik Suan Luang (sebelumnya Phra Khanong) Bangkok.

Kisah tersebut telah digambarkan dalam film berkali-kali sejak era bisu, dengan salah satu yang paling terkenal adalah Mae Nak Pra Kanong pada tahun 1958.

Versi 1999, Nang Nak, oleh Nonzee Nimibutr, mendapat pengakuan dunia sebagai bagian dari Thai New Wave, gerakan film Thailand baru.

Selain itu, ada juga opera Mae Naak oleh komposer Thailand Somtow Sucharitkul.

Baca Juga: Dibintangi Mario Maurer dan Baifern Pimchanok, Tengok Sinopsis Film AI Love You

(*)

Sumber: IMDb
Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

Kampanye Akbar, Paslon Frederick-Nanang: Kami Sedikit Bicara, Banyak Bekerja