Parapuan.co - Ada tiga topik menarik yang masuk dalam daftar Berita Terpopuler Fahsion & Beauty hari ini.
Mulai dari pelajaran yang bisa dipetik dari kasus suntik silikon ilegal hingga jenis skincare yang tak boleh dipakai setiap hari.
Ada pula tentang rahasia kecantikan Gal Gadot, yang masih ramai diperbincangkan.
Ini dia tiga berita terpopuler fashion dan beauty yang menarik untuk diulas.
1. Kata Ahli, Ini Pelajaran yang Bisa Diambil dari Wafatnya Mahasiswi karena Suntik Silikon
Ada pelajaran yang sangat berharga yang bisa dipetik dari kasus suntik silikon yang saat ini sedang viral di masyarakat.
Diingatkan oleh dr. Aldifian Anggita, Dokter Estetik di The Clinic Beautylosophy Bogor, suntik silikon cair tidak diperbolehkan dan ilegal.
"Secara medis (suntik silikon) tidak diakui dan juga sangat berbahaya. Jadi kepada masyarakat, jangan mudah tertarik dengan iming-iming harga murah yah," jelasnya lagi.
Ditambahkan juga oleh dr. Aldi bahwa kita perlu waspada dengan tawaran prosedur kecantikan yang bisa dilakukan di tempat manapun.
Baca Juga: Bukan Cuman Wajah, Ini 5 Alasan Tangan Harus Dirawat dengan Pakai Hand Cream
Klik tautan berikut untuk pelajaran yang bisa dipetik dari kasus meninggalkan seorang mahasiswi yang melakukan suntik silikon.
2. Penting, Ini 4 Jenis Skincare yang Tidak Boleh Dipakai Setiap Hari
Dengan rutin memakai skincare, kulit memang bisa menjadi lebih sehat, bersih, cerah, bahkan terhindar dari tanda-tanda penuaan dini.
Makanya, tak heran apabila terdapat banyak sekali jenis skincare yang bisa dipakai untuk merawat kulit, mulai dari toner, serum, pelembap, eksfoliator, sampai tabir surya.
Dari sekian banyaknya jenis skincare, ternyata terdapat sejumlah produk yang tidak boleh kamu pakai setiap hari, lo.
Hal ini dikarenakan produk-produk tersebut dapat merusak kulit dan menyebabkannya menjadi kering.
Nah, klik tautan berikut ini untuk tahu empat jenis skincare yang tidak boleh dipakai setiap hari.
3. 5 Rahasia Kecantikan Gal Gadot, Kuncinya Menjaga Hidrasi Kulit
Nama Gal Gadot mungkin sudah tak asing lagi di telinga Kawan Puan karena aktris asal Israel ini memang sudah sering muncul di berbagai film hits layar lebar.
Baca Juga: Skincare Anti-Aging Paling Banyak Dicari, Scarlett Rilis Age Delay Package untuk Atasi Penuaan
Di samping kemampuannya dalam berakting, perempuan berusia 37 tahun ini sering mencuri perhatian karena wajahnya yang masih terlihat awet muda.
Penampilannya di berbagai red carpet sering kali menjadi sorotan, khususnya dengan makeup look natural dengan bold cheek dan bibir merah yang stand out.
Ternyata terdapat rutinitas kecantikan yang selalu dilakukan oleh sang aktris untuk menjaga kecantikannya, lo.
Berikut ini rahasia kecantikan Gal Gadot yang bisa kamu terapkan.
Simak selengkapnya melalui tautan berikut ini!
(*)