5 Rekomendasi Liquid Highlighter dari Brand Lokal, Bikin Wajah Glowing Seharian

Ratu Monita - Minggu, 26 Juni 2022
Rekomendasi liquid highlighter.
Rekomendasi liquid highlighter. 123object

Parapuan.co - Highlighter merupakan salah satu makeup item yang memberikan tampilan wajah cerah bercahaya. 

Makeup item yang satu ini tersedia di pasaran dengan berbagai bentuk, seperti powder, cream, dan liquid

Sejumlah brand kosmetik lokal pun menyediakan liquid highlighter terbaiknya. 

Untuk itu, PARAPUAN akan membagikan rekomendasi liquid highlighter yang mampu memberikan tampilan riasan glowing seharian. 

1. Madame Gie Fabulous Lava Light Liquid Highlighter

Madame Gie Fabulous Lava Light Liquid Highlighter.
Madame Gie Fabulous Lava Light Liquid Highlighter. Shopee

Kawan Puan tentu sudah tak asing dengan brand kosmetik lokal satu ini yang kerap menawarkan produk makeup dengan harga yang terjangkau. 

Madame Gie menghadirkan liquid highlighter-nya yang memiliki hasil akhir yang natural. 

Liquid highligher yang dijual dengan harga Rp19.000 ini memiliki tekstur creamy dan ringan saat diaplikasikan, sehingga akan cocok dipakai untuk berbagai bagian wajah seperti tulang alis, tulang pipi, dan dagu.

Baca Juga: Ingin Tampil Glowing? Ini 7 Jenis Highlighter yang Bisa Kamu Pilih

2. Dear Me Beauty Glass Skin Liquid Highlighter

Dear Me Beauty Glass Skin Liquid Highlighter.
Dear Me Beauty Glass Skin Liquid Highlighter. Shopee

Brand lokal lainnya yang menghadirkan liquid highlighter adalah Dear Me Beauty. 

Buat kamu yang suka dengan tampilan Korean look glass skin, liquid highlighter ini bisa jadi pilihan yang menarik. 

Dengan teksturnya yang creamy, liquid highlighter ini akan terasa mudah saat diratakan ke wajah.

Dijual dengan harga Rp129.000, kamu bisa menggunakan liquid highlighter ini untuk aktivitas sehari-hari karena warnanya yang natural.

3. Rollover Reaction GLEAMED! Fluid Strobe

Rollover Reaction GLEAMED! Fluid Strobe
Rollover Reaction GLEAMED! Fluid Strobe Shopee

Baca Juga: 5 Rekomendasi Highlighter Stick di Bawah Rp 100 Ribu, Praktis dan Bikin Glowing

Rekomendasi lainnya ada dari Rollover Reaction yang dapat memberikan hasil makeup glowing natural. 

Menariknya, kamu bisa mencampurkan liquid highlighter ini dengan foundation untuk complexion yang flawless dan glowing. 

Liquid highlighter dari Rollover Reaction ini dibanderol dengan harga Rp149.000.

4. Mad for Makeup Dot Dot Glow Hydrating Highlighter

Mad for Makeup Dot Dot Glow Hydrating Highlighter.
Mad for Makeup Dot Dot Glow Hydrating Highlighter. Shopee

Liquid highlighter ini menjadi salah satu produk andalan dari Mad for Makeup. 

Produk yang dijual seharga Rp99.000 memiliki klaim yakni dapat memberikan hasil golden hour glow pada wajah secara instan.

Keunggulan lainnya adalah ia memiliki kandungan Hyaluronic Acid yang membuatnya tak hanya berfungsi sebagai makeup, melainkan juga membantu menutrisi kulit. 

Lantaran, kandungan Hyaluronic Acid akan menyuntikkan cahaya alami pada kulit.

5. Mizzu Canggu Highlighter Liquid 2.0 x Rachel Goddard

Mizzu Canggu Highlighter Liquid 2.0 x Rachel Goddard.
Mizzu Canggu Highlighter Liquid 2.0 x Rachel Goddard. Shopee

Merupakan prduk kolaborasi Mizzu dan beauty vlogger Rachel Goddard, liquid highlighter ini memiliki tekstur yang easy to blend.

Selain itu, pigmentasinya juga sangar baik saat digunakan diaplikasikan pada wajah.

Kawan Puan bisa mendapatkan produk ini dengan harga Rp96.000.

Nah, itu dia rekomendasi liquid highlighter yang mampu membuat makeup glowing seharian. Selamat mencoba! 

Baca Juga: Cara Tepat Pakai Highlighter untuk Dapatkan Hasil Makeup yang Maksimal

(*)

Penulis:
Editor: Dinia Adrianjara


REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat