Bernuansa Eropa, 4 Hidden Gem di Bogor Ini Perlu Dicoba Bareng Keluarga

Anna Maria Anggita - Selasa, 28 Juni 2022
Hidden gem di Bogor yang bernuansa Eropa
Hidden gem di Bogor yang bernuansa Eropa Instagram @devoyagebogor

Parapuan.co - Kawan Puan, bagi kamu yang ingin jalan-jalan ke luar negeri tapi belum sempat, maka bisa datang ke hidden gem di Bogor.

Pasalnya ada tempat wisata di Bogor yang membuat para wisatawan bak berada di Eropa.

Di manakah itu? Seperti yang dikutip dari Kompas.com, berikut tempat wisata di Bogor dengan nuansa Eropa yang bisa kamu coba!

1. Devoyage Bogor

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Devoyage Bogor (@devoyagebogor)

Hidden gem di Bogor yang bisa Kawan Puan kunjungi yakni Devoyage yang berada di Kawasan Nirwana Residence.

Jika kamu berangkat dari Kota Bogor, jarak menuju Devoyage sekitar 14 kilometer.

Tempat wisata yang dibuka setiap hari ini bisa didatangi pengunjung pukul 09.00 WIB hingga 18.00 WIB.

Untuk harga tiketnya cukup terjangkau yaitu pada weekday Rp30.000, sementara weekend Rp40.000 untuk per orangnya.

Dengan biaya tersebut, pengunjung dapat melihat miniatur bangunan ikonik Eropa dan tentunya berfoto di rekomendasi tempat wisata ini.

Baca Juga: Temukan Hidden Gem di Jakarta, Rp50 Ribu BIsa Dapat Apa Saja di Belakang Grand Indonesia

2. The Highland Park Resort Bogor 

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by The Highland Park Resort (@thehighlandparkresortbogor)

Hidden gem di Bogor yang bernuansa Eropa berikutnya yakni The Highland Park Resort Bogor.

Tempat wisata ini mengusung tema Eropa yang dimasukkan ke dalam bagian Taman Nasional Halimun.

Di lokasi ini pengunjung juga bisa mencoba sensasi glamping dengan konsep rumah tradisional Indian dan Mongolia.

Selain glamping, The Highland Park Resort Bogor juga menyediakan berbagai aktivitas yang bisa dijajal di antaranya flying fox, paintball, dan zip bike.

3. Taman Bunga Nusantara

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Taman Bunga Nusantara (@tamanbunganusantara)

Taman Bunga Nusantara menjadi rekomendasi tempat wisata selanjutnya yang membuat pengunjung merasa berada di Eropa.

Baca Juga: Pos Bloc Jadi Hidden Gem di Jakarta, Ini Berbagai Kegiatan Serunya!

Destinasi wisata yang berada di jalan Mariwati KM 7, Kawungluwuk, Cianjur, Jawa Barat, ini buka setiap hari mulai pukul 09.00-17.00 WIB.

Di lokasi ini pengunjung dapat menyegarkan mata sekaligus berfoto ria karena terdapat berbagai koleksi bunga dari berbagai negara.

Di Taman Bunga Nusantara ini terdiri dari beberapa bagian seperti:

- Taman Perancis

- Taman Mediterania

- Taman Bali

- Taman Gaya Jepang

4. Edensor Hills

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Edensor Hills (@edensorhills)

Kalau Kawan Puan ingin mencari tempat dengan arsitektur pedesaan ala Eropa maka bisa datang ke Edensor Hills.

Edensor Hills sendiri berlokasi di Bojong Koneng, Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Lokasinya sendiri berada di dataran tinggi dengan udara yang sejuk sehingga cocok bagi Kawan Puan yang ingin refreshing dari aktivitas sehari-hari.

Kawan Puan, itulah berbagai rekomendasi hidden gem di Bogor. Dari keempat pilihan, destinasi mana nih yang ingin kamu kunjungi? (*) 

Baca Juga: Museum Date ke Museum Nasional yang Jadi Hidden Gem di Jakarta, Ini Koleksinya

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Arintya


REKOMENDASI HARI INI

Atasi Limbah Tekstil, Jalin Dibantu EcoTouch Kumpulkan Pakaian Bekas Karyawan