Bukan Hanya Anak, Ahli Jelaskan Jenis Imunisasi yang Penting untuk Orang Dewasa

Anna Maria Anggita - Kamis, 30 Juni 2022
Imunisasi orang dewasa
Imunisasi orang dewasa Love portrait and love the world

Parapuan.co - Imunisasi itu bukan hanya diperuntukkan untuk anak-anak saja loh Kawan Puan, tapi juga penting untuk orang dewasa juga.

Berdasarkan siaran pers yang diterima PARAPUAN dari Sanofi pada Rabu (29/06/2022) Prof. DR. dr. Iris Rengganis, Sp.PD,K-AI selaku Chairman Perhimpunan Alergi Imunologi Indonesia (PERALMUNI) menegaskan baik dewasa maupun anak-anak membutuhkan imunisasi agar lebih sehat.

"Pada dasarnya imunisasi berfungsi meningkatkan kekebalan seseorang terhadap suatu penyakit," terang dr. Iris Rengganis.

Dengan begitu, bilamana suatu saat terpapar dengan penyakit tersebut tidak akan sakit atau hanya mengalami sakit ringan.

Adapun beberapa jenis imunisasi dewasa yang direkomendasikan oleh dr. Iris Rengganis, di antaranya:

1. Flu

Mengutip dari Kompas.com, kekebalan tubuh dari vaksin flu hanya bertahan setahun saja, di sisi lain pula ternyata tipe virus flu berubah setiap tahunnya.

Oleh sebab itu, orang dewasa disarankan menerima vaksin influenza secara berkala.

Terutama bagi mereka yang rentan terkena flu maupun ingin menghindari terjadinya infeksi secara bersamaan antara influenza dan Covid-19, yang dapat mengakibatkan komplikasi serius.

Baca Juga: Kementerian Kesehatan Ungkap 3 Strategi untuk Menggalakkan Imunisasi Rutin pada Anak

2. Hepatitis A

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menyarankan orang dewasa mendapatkan imunisasi hepatitis A demi mencegah risiko kondisi yang lebih parah.

Selain itu,vaksinasi untuk orang dewasa ini diharapkan dapat mengurangi risiko penularan ke orang dewasa lainnya.

3. Hepatitis B

Hepatitis B menjadi infeksi yang dapat menyerang hati, jika tidak ditangani dapat menyebabkan penyakit kronis dan akut.

Maka dari itu, vaksin hepatitis B jadi solusi efektif dan aman demi mencegah penyakit yang disebabkan oleh virus hepatitis B.

4. Meningitis

Meningitis merupakan peradangan pada selaput otak dan saraf tulang belakang yang disebabkan oleh infeksi virus atau bakteri, bahkan kondisi ini dapat menyebabkan kematian.

Baca Juga: Selain Mencegah Kehamilan, Ini Manfaat Lain dari Minum Pil KB

Biasanya vaksin meningitis identik dengan vaksin yang diberikan kepada jamaah yang akan melakukan umroh atau naik haji.

Namun tak hanya bagi yang akan umroh atau naik haji saja, vaksin ini juga diberikan pada orang yang berisiko terkena meningitis.

5. PCV

PCV disarankan diterima oleh orang dewasa yang berisiko terkena infeksi pneumokokus.

Pasalnya, vaksin PVC mampu melindungi orang dewasa maupun anak-anak dari berbagai jenis bakteri penyebab pneumonia.

Cara kerja vaksin PVC ini akan merangsang kekebalan tubuh untuk menghasilkan antibodi tubuh yang dapat melawan penyakit.

6. HPV

Vaksin HPV sangat dibutuhkan orang dewasa baik perempuan maupun laki-laki, sebab jenis vaksin bertujuan untuk mencegah penyakit karena human papillomavirus (HPV).

Pada perempuan yang terkena virus ini bisa menyebabkan kanker leher rahim, kanker vagina, kanker vulva, kutil kelamin, dan anus.

Sedangkan pada laki-laki, virus HPV bisa menyebabkan penyakit kutil kelamin, kanker anus dan kanker penis.

Baca Juga: Hari Keluarga Nasional 2022, Ini 5 Manfaat KB bagi Kesehatan Keluarga

Sementara itu dilansir dari laman resmi Kementerian Kesehatan, untuk anak-anak ada imunisasi wajib yang harus diterima, yakni:

Imunisasi Dasar Lengkap pada Bayi Usia 0-11 bulan :

1. HB0 

2. BCG 

3. DPT-HB-Hib 

4. Polio tetes (OPV) 

5. Polio suntik (IPV) 

6. Campak Rubela 

Imunisasi Lanjutan Baduta pada anak usia 18-24 bulan :

1. DPT-HB-Hib 

2. Campak Rubela 

Imunisasi Lanjutan Anak Sekolah Dasar atau sederajat pada Program Tahunan BIAS (Bulan Imunisasi Anak Sekolah)

1. Campak Rubela dan DT pada anak kls 1

2. Td pada anak kls 2 dan 5

"Tujuan imunisasi tentu semakin banyak yang menerima imunisasi akan mendukung terbentuknya Kekebalan Kelompok atau Herd Immunity sehingga meminimalisir terjadinya Kejadian Luar Biasa (KLB) dari penyakit yang bisa dicegah," lanjut dr. Iris.

Khusus untuk anak-anak imunisasi dapat mencegah beberapa penyakt di antaranya campak, rubela, difteri, polio, dan pertusis.

Nah, Kawan Puan apabila kamu belum melengkapi vaksinasi untuk orang dewasa dan buah hati pun imunisasinya belum lengkap maka sebaiknya segera pergi ke layanan medis ya.

Baca Juga: Denise Eks SECRET NUMBER Alami Skoliosis, Kenali Gejala dan Penyebabnya pada Orang Dewasa

(*)

Sumber: Kompas.com,Rilis,Sehat Negeriku
Penulis:
Editor: Citra Narada Putri


REKOMENDASI HARI INI

Ada Budi Pekerti, Ini 3 Film Indonesia Populer yang Bertema Guru