Mengenal Kandungan Skincare Lactobionic Acid, Exfoliator Aman untuk Kulit Sensitif

Ratu Monita - Minggu, 3 Juli 2022
Skincare dengan kandungan lactobionic acid.
Skincare dengan kandungan lactobionic acid. Prostock-Studio

"Ini berarti lapisan permukaan kulit yang dangkal dapat tereksfoliasi, untuk itu ia cocok digunakan oleh mereka yang memiliki kulit sensitif," kata Rachel Ho, cosmetic chemist.

2. Melindungi dari kerusakan akibat sinar matahari

Selain berfungsi sebagai exfoliator, lactobionic acid juga diyakini mampu melindungi kulit dari kerusakan akibat matahari. 

Pasalnya, ia dapat bekerja sebagai antioxidant chelating agent yang bekerja menyerap radikal bebas yang dihasilkan oleh paparan ultraviolet.

Sehingga, kandungan aktif satu ini mampu membantu melindungi dari kerusakan akibat sinar matahari lebih lanjut.

3. Mencerahkan kulit

Keunggulan lainnya yang dimiliki oleh lactobionic acid adalah mampu mencerahkan kulit kusam. 

Karena, tingkat regenerasi sel yang meningkat untuk mencegah penumpukan, sehingga ia dapat menghasilkan warna kulit yang lebih cerah untuk semua jenis kulit.

4. Menyamarkan hiperpigmentasi

Lactobionic acid juga mampu membantu mengurangi bekas luka dan hiperpigmentasi yang sering kali mengganggu penampilan. 

5. Menghidrasi kulit

Seperti yang sudah disampaikan di atas, lactobionic acid juga berfungsi untuk melembapkan kulit. 

Kawan Puan, itu dia ulasan mengenai kandungan skincare lactobionic acid yang ternyata sangat aman digunakan bagi pemilik kulit sensitif. 

(*)

Baca Juga: 5 Tips Hemat Belanja Skincare, Bisa Sharing dengan Anggota Keluarga

Sumber: Byrdie
Penulis:
Editor: Dinia Adrianjara


REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat