Jelang Iduladha, Ini 5 Tips Memasak Cepat Daging Empuk Tanpa Presto

Ericha Fernanda - Senin, 4 Juli 2022
Tips memasak cepat daging empuk tanpa presto.
Tips memasak cepat daging empuk tanpa presto. gbh007

Untuk melunakkan 1 kilogram daging, gunakan santan kental perasan pertama dari 1 buah kelapa.

4. Potong daging secara melintang

Untuk membuat daging menjadi empuk, potonglah daging secara melintang atau melawan serat, sehingga seratnya mudah terurai.

Sebaliknya jika memotong searah dengan serat, daging akan susah empuk meski dimasak dalam waktu yang lama sekalipun. 

5. Gunakan pemukul khusus daging

Ada satu alat khusus untuk memukul daging yang banyak dijual di pasaran, yang bagian ujungnya cenderung tajam.

Caranya pukulkan alat tersebut ke permukaan daging yang sudah dipotong, tetapi jangan terlalu keras agar tidak merusak teksturnya.

Nah, itulah tips memasak cepat daging empuk tanpa presto untuk merayakan Hari Raya Iduladha 2022 ya, Kawan Puan.

Selamat mencoba!

Baca Juga: 5 Tips Memasak Cepat Gulai Kambing Lezat, Sajian Spesial Khas Iduladha

 

(*)

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

Komnas Perempuan Buka Lowongan Kerja Staf Unit Pengaduan, Ini Syaratnya