Selain itu, kamu juga bisa merendam tusuk sate bambu selama tiga atau empat jam untuk mencegahnya angus.
2. Masukkan tusuk sate ke dalam freezer
Setelah direndam dan dikeringkan, masukkan tusuk sate bambu ke dalam freezer untuk mencegahnya angus saat dibakar.
3. Rendam tusuk sate dengan jus
Ada cara unik untuk membersihkan tusuk sate bambu, yaitu merendamnya ke dalam jus agar lebih terasa saat makanan dipanggang.
Cara ini cocok untuk membuat sate daging yang diberi isian potongan sayuran seperti cara masak barbeku (BBQ).
4. Bungkus tusuk sate dengan alumunium foil
Mengutip The Kitchn, bekukan tusuk sate bambu beberapa saat setelah direndam dengan air hangat.
Selanjutnya, kamu bisa membungkus tusuk sate dengan alumunium foil atau menggunakan kantong plastik.
Tak perlu khawatir dengan jarak tusuk sate yang berdekatan, cukup gesekkan agar terpisah dengan mudah.
Nah, itulah beberapa cara mudah membersihkan tusuk sate bambu sebelum digunakan ya, Kawan Puan.
Baca Juga: 5 Cara Membersihkan Blender, Ampuh Usir Bau dan Noda Membandel!
(*)