Kunci Kesehatan Kulit Food Vlogger Magdalena Fridawati, Glowing Meski Sering Makan Berminyak

Ardela Nabila - Sabtu, 9 Juli 2022
Food vlogger Magdalena Fridawati.
Food vlogger Magdalena Fridawati. Dok. Instagram @mgdalenaf

Parapuan.co - Food vlogger Mgdalenaf atau Magdalena Fridawati mengaku pernah mengalami masalah kulit berupa breakout dan jerawat parah di awal kariernya di dunia kuliner.

Sebagai food vlogger, perempuan yang akrab disapa Magda itu memang sering mengonsumsi makanan pedas dan berminyak.

Seperti Kawan Puan sudah ketahui, makanan yang kita konsumsi memang dapat memengaruhi kondisi kulit kita.

Pengalaman tersebut diceritakan oleh Magda di acara perayaan 90 tahun Revlon yang diselenggarakan di Kota Kasablanka pada Rabu (6/7/2022) lalu.

Food vlogger Magdalena Fridawati bagikan tips kecantikan di Kota Kasablanka, Rabu (6/7/2022).
Food vlogger Magdalena Fridawati bagikan tips kecantikan di Kota Kasablanka, Rabu (6/7/2022). Dok. Ardela Nabila/PARAPUAN

“Aku sempat breakout banget dan kulit enggak sehat di dua tahun pertama aku menjalani pekerjaan ini, karena mungkin aku juga masih hectic membangun bisnis aku dan sering begadang untuk edit video,” ujar Magdalena Fridawati.

“Karena aku memang berawal dari orang yang cuek banget sama penampilan, skincare dan kosmetik itu aku enggak tahu sama sekali, jadi aku sempat mengalami breakout,” lanjutnya.

Magdalena Fridawati bercerita, ia akhirnya mencari solusi dengan memperhatikan produk kosmetik yang dipakainya, terlebih ia sering syuting di luar yang membuat kulitnya terpaksa terpapar debu dan kotoran.

“Terus aku akhirnya mencari solusi, terutama dalam hal produk kosmetik. Itu penting banget, karena aku seharian, kan, syuting bisa di tiga sampai empat tempat, dari pagi sampai malam. Dan aku sering bantu UMKM di pinggir jalan, jadi debu, kotoran, semua itu nempel di kulit,” cerita Magda.

Baca Juga: Rayakan Ulang Tahun Ke-90, Revlon Ajak Perempuan Indonesia Tampil Berani dan Percaya Diri

Maka dari itu, ketika orang-orang melihat kondisi kulitnya saat ini, banyak yang penasaran mengapa kondisi kulitnya tetap sehat meskipun sering mengonsumsi berbagai jenis makanan berminyak.

“Jadi aku sekarang punya ritualnya sendiri, sih, mungkin teman-teman yang juga suka makan, karena ini ngaruh banget ke kesehatan kulit, sama yang mungkin naik motor atau suka beraktivitas di luar bisa ikuti tips dari aku,” pungkasnya lagi.

Lantas, apa saja kunci utama kesehatan kulit food vlogger Magdalena Fridawati? Yuk, simak tipsnya berikut ini!

1. Double Cleansing

Magda menekankan pentingnya double cleansing setelah seharian beraktivitas, baik aktivitas di dalam maupun luar ruangan.

Baginya, ini merupakan kunci utama dari kesehatan kulitnya saat ini, sebab dengan double cleansing, kamu dapat memastikan seluruh debu serta kotoran sudah terangkat dari kulit.

“Kalau aku pasti double cleansing. Ini penting banget,” ujar perempuan kelahiran 29 April 1994 itu.

2. Pilih Produk Kosmetik yang Bisa Sekaligus Merawat Kulit

Baca Juga: Cat Kuku hingga Makeup Mata, Ini 7 Produk Terbaru dari Revlon

Selain itu, sebagai alternatif untuk tampil percaya diri dengan makeup, Magda selalu memilih produk kosmetik yang bisa sekaligus merawat kulitnya.

Ketika memilih produk, ia menekankan agar kamu memastikan produk tersebut mengandung bahan-bahan alami yang memang aman untuk kulit.

“Terus pilih produk kosmetik yang juga merawat kulit kita. Pilih yang bahan-bahannya natural dan aman untuk kulit,” ungkapnya lagi.

Menurut Magda, kondisi kulitnya yang awalnya bermasalah menjadi kian membaik setelah ia lebih memperhatikan kandungan kosmetik yang dipakainya.

“Sejak aku lebih aware sama apa yang aku pakai, lebih detail melihat bahan-bahan kosmetik, apakah bahannya natural dan bisa merawat kulit, sejak itu kondisi kulit aku jauh lebih baik,” tutupnya. (*)



REKOMENDASI HARI INI

Ada Budi Pekerti, Ini 3 Film Indonesia Populer yang Bertema Guru