Parapuan.co - Di era modern seperti sekarang, mencari pekerjaan jauh lebih mudah dengan kehadiran internet hingga aplikasi penyedia informasi lowongan kerja.
Dengan perkembangan yang semakin digital, pencari kerja atau job seeker cukup menyiapkan CV, resume hingga portofolio secara digital.
Lalu lewat aplikasi atau portal pencarian lowongan kerja, kamu tinggal mengirimkan CV tersebut dan menunggu hingga HRD memanggil jika kamu memang cocok dengan kualifikasi yang dibutuhkan.
Namun tahukah Kawan Puan ternyata ada juga beberapa lowongan kerja atau posisi tertentu, yang tak semuanya dipublikasikan di situs atau aplikasi lowongan pekerjaan.
Lowongan kerja 'tersembunyi' semacam ini hanya bisa diakses atau didapatkan lewat jalur-jalur tertentu, atau bahkan lewat 'orang dalam'.
Biasanya perusahaan membuka lowongan pekerjaan di mana informasinya disebar secara internal sebelum dibuka ke publik.
Bahkan terkadang perusahaan pun bisa memilih kandidat pelamar dengan mengandalkan referensi karyawan yang memang sudah bekerja di perusahaan tersebut.
Lalu bagaimana cara mendapatkan informasi lowongan kerja, selain dari aplikasi atau situs penyedia informasi loker?
Simak selengkapnya seperti dilansir PARAPUAN dari Indeed.
Baca Juga: Wajib Dilampirkan, Ini Syarat Lowongan Kerja yang Sering Diminta Perusahaan
1. Melamar Langsung di Website Perusahaan
Cara pertama yang bisa kamu coba adalah dengan melamar langsung posisi yang kamu inginkan di situs milik perusahaan.
Coba buka website perusahaan yang kamu tuju, lalu pilih career.
Biasanya perusahaan akan mencantumkan posisi apa saja yang sedang kosong beserta kualifikasi kandidat yang dibutuhkan untuk posisi tersebut.
2. Cari Tahu Lewat 'Orang Dalam'
Dalam mencari kerja, jalur 'orang dalam' atau kenalan yang bekerja di suatu perusahaan bisa menjadi caramu untuk mendapat informasi lowongan kerja.
Untuk itu, punya relasi yang kuat sangat penting untuk hal ini.
Terus jalin komunikasi dengan kenalan, orang-orang di komunitas, rekan kerja, klien, bahkan guru.
Dengan cara ini, kamu jadi punya peluang lebih banyak untuk mendapat informasi lowongan kerja yang kamu impikan.
Baca Juga: Cari Info Lowongan Kerja Lewat Fitur TikTok Resumes, Apa Untung Ruginya?
3. Manfaatkan Media Sosial
Manfaatkan media sosialmu untuk terhubung dengan pemberi kerja, perekrut, dan kontak potensial lainnya.
Tetap jaga imej-mu di media sosial secara profesional, karena lewat media sosial pun kamu bisa membuka kesempatan untuk mengembangkan reputasi secara profesional.
4. Freelance
Freelancing adalah cara lain untuk mencoba pekerjaan sebelum Kawan Puan berkomitmen.
Bekerja sebagai pekerja lepas juga dapat membantu mengembangkan keahlian, membangun pengalaman kerja, dan menemukan jalur karier baru.
5. Datang ke Job Fair
Datang ke Job Fair bisa membantumu menjangkau banyak perusahaan dalam waktu singkat.
Baca Juga: Hindari Unggah 5 Hal Ini di Media Sosial, Bisa Jadi Kesalahan Saat Melamar Kerja
Pameran seperti ini biasanya diselenggarakan oleh perusahaan, organisasi, profesional, hingga universitas.
Job Fair biasanya digelar di gedung, pusat konvensi, kampus, bahkan digelar secara online.
6. Aktif secara Online
Di masa kemajuan internet seperti sekarang, punya image yang baik di dunia online sangat baik.
Kamu bisa menunjukkan keahlian, pengalaman dan reputasi, bahkan membentuk brand image pribadi.
Idealnya, kehadiranmu secara online harus mencerminkan konsistensi, profesionalisme dan keahlian.
Image ini juga harus menunjukkan bahwa kamu bisa terhubung dengan orang lain di industri yang kamu tekuni, tetap mengikuti tren, dan mampu menjadi rekan kerja yang baik.
Nah itu tadi 6 cara yang bisa kamu coba, Kawan Puan.
Tetap semangat dan semoga berhasil, ya!
(*)
Baca Juga: Berdasarkan Survei, Ternyata Ini Pengaruh Penampilan terhadap Karier Perempuan