Dibagian bridge, keduanya menyanyikan lagu secara bersama.
Terdengar harmonisasi yang luar biasa antara Nuha dan Naufal saat membawakan lagu Ost Melur untuk Firdaus ini.
Wahdak inta nashibii.
Nuril a’in ya habibii.
Ghairak maba’syaq hadaa.
Bagian ini menjelaskan bahwa sepasangan kekasih tidak mampu berjauhan satu sama lain.
Tidak ada orang lain yang dipuja kecuali sang pujaan hati.
Lanjut di bagian reff, lagu ini tidak lagi menggunakan bahasa Arab melainkan bahasa Malaysia.
Denyut jantungku berdebar.
Terasa indahnya.
Dunia ini kita yang punya.
Akulah mataharimu.
Kaulah kekasihku.
Kita kan bersama selamanya.
Dalam lirik tersebut, keduanya menggambarkan bahwa ketika bersama pasangan, keduanya merasa begitu berdebar dan bahagia.
Bahkan seolah-olah sang pujaan hati merupakan matahari yang selalu menyirani hari-harinya.
Nah Kawan Puan itu tadi makna lagu Casblanca yang merupakan Ost Melur untuk Firdaus.
Jadi apa kamu sudah mendengarkan lagu ini?
Baca Juga: J-Hope BTS Ungkap Makna Lagu MORE, Sisi Lain Sang Rapper yang Tak Diketahui ARMY
(*)