Ganggu Penampilan, Begini 7 Cara Mengatasi Kulit Siku Kering

Ratu Monita - Kamis, 14 Juli 2022
Melembapkan kulit siku yang kering.
Melembapkan kulit siku yang kering. triocean

5. Jangan Bertumpu pada Siku

Selain melakukan perawatan kulit, perhatikan juga kebiasaan seperti berpangku pada siku. 

Biasakan untuk tidak bertumpu pada siku saat bekerja, mengemudi, atau menonton televisi.

Jika membiarkan kebiasaan tersebut akan membuat kulit semakin tebal akibat banyak tekanan yang diberikan ke area siku.

6. Pertimbangkan untuk Melakukan Chemical Exfoliation

Body balm memang tak sepenuhnya efektif untuk mengangkat sel kulit mati yang menumpuk di permukaan kulit. 

Oleh karena itu, pertimbangkan untuk menggunakan krim yang mengandung bahan chemical exfoliation, seperti AHA. 

7. Lengkapi Rutinitas Skincare dengan Kandungan Humektan

Selain kandungan AHA, kandungan lainnya yang diperlukan untuk melembapkan kulit siku adalah humektan. 

Skotnicki menyarankan untuk menggunakan produk perawatan kulit dengan kandungan gliserin guna menjaga kelembapan pada kulit siku.

Kawan Puan, itu dia cara mengatasi kulit siku kering yang kerap mengganggu penampilan. Selamat mencoba!

Baca Juga: Sebabkan Kulit Iritasi hingga Kering, Ini Essential Oil yang Tidak Boleh Dicampur

(*)

Sumber: Byrdie
Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

Mengapa Semut Muncul di Rumah Saat Musim Hujan? Ini Cara Mengatasinya