2. Berhenti berpikir cinta sudah cukup
Hubungan asmara memang berkaitan dengan cinta dan rasa suka, tetapi hal tersebut tidaklah cukup untuk mewujudkan hubungan jangka panjang.
Harus ada ketertarikan, komitmen, kebahagiaan, rasa hormat, batasan, dan kepuasan untuk membangun hubungan asmara yang langgeng.
Pasangan yang saling mencintai adalah ruang aman untuk saling berbicara, selalu ingin bersama, dan saling percaya.
3. Jangan cemburu berlebihan
Cemburu adalah rasa tidak aman yang muncul ketika melihat pasangan bersama orang lain atau mengutamakan orang lain.
Cemburu boleh saja, tetapi bukanlah langkah yang tepat jika kamu cemburu membabi buta dan marah tanpa sebab yang jelas.
Apabila kamu merasa cemburu, cobalah untuk berbicara dengan pasanganmu mengapa peristiwa tersebut bisa terjadi.
Sehingga, pasanganmu memiliki kesempatan untuk mengungkapkan berdasarkan fakta yang sebenarnya terjadi.
Nah, bicaralah secara terbuka dan saling menghormati untuk mewujudkan hubungan asmara yang langgeng ya, Kawan Puan.
Baca Juga: Bikin Langgeng, Ini 5 Relationship Goals untuk Memperkuat Pernikahanmu