Seolah tak mau kalah dengan para selebriti lainnya, Nagita Slavina juga meluncurkan bisnis kecantikan sendiri.
Ia meluncurkan merek Nagita Slavina Cosmetics yang berfokus pada berbagai produk makeup.
Namun, saat ini Gigi hanya mengeluarkan produk lipstick saja.
4) Bisnis Mukena
Seolah bisa melihat peluang bisnis, Nagita Slavina juga menjual berbagai macam mukena cantik dengan harga yang cukup mahal.
Harga tersebut sebanding dengan kualitas mukena produk miliknya.
Harga mukena tersebut bervariasi, mulai dari Rp900 ribuan hingga jutaan rupiah.
5) Rumah produksi Frame Ritz Production
Nagita Slavina ternyata memiliki rumah produksi yang dikenal dengan Frame Ritz Production.
Usaha tersebut awalnya dibangun oleh Rieta Amalia, ibunda Nagita Slavina pada 2004 lalu.
Mengingat usia Mama Rieta sudah tidak muda lagi, kini Gigi meneruskan usaha rumah produksi yang dibuat ibunya.
6) Syuting dan Endorsement
Meski sudah memiliki berbagai usaha, Nagita Slavina masih aktif mengisi acara televisi.
Kini ia lebih banyak mengisi variety show bersama Raffi Ahmad dari pada syuting sinetron.
Selain itu, ia juga menerima peluang berbagai endorsement.
Kawan Puan, demikian tadi enam sumber uang Nagita Slavina yang kini menjadi CEO Es Teh Indonesia. (*)