Parapuan.co - Seiring berjalannya waktu, kini Kawan Puan yang ingin menyantap kuliner dari suatu negara tak perlu jalan-jalan ke luar negeri.
Pasalnya, sekarang ini sudah banyak gerai restoran yang menyajikan berbagai kuliner khas dari berbagai negara mulai dari Korea hingga Prancis.
Bahkan jika kamu tidak sempat keluar untuk membeli makanan yang diinginkan, Kawan Puan bisa dengan mudah mendapatkan santapan melalui berbagai aplikasi makanan.
Tak hanya itu, membeli makanan di aplikasi juga bisa memberimu keuntungan lebih, karena Kawan Puan dapat menggunakan diskon yang tersedia.
Berdasarkan siaran pers yang diterima PARAPUAN dari airasia Super App Indonesia, berikut rekomendasi berbagai tempat makan yang menjajakan kuliner lintas negara!
1. MangGang Grilled Beef Bowl
Bagi Kawan Puang yang merupakan penggemar K-Pop maupun K-Drama tetapi belum sempat datang ke Negeri Ginseng, kini tak perlu susah-susah mencari.
Pasalnya tempat makan MangGang Grilled Beef Bowl menyajikan berbagai menu daging panggang khas Korea praktis dan tentunya sudah ada nasi juga seperti:
Baca Juga: Serupa Tapi Tak Sama, Ini 3 Perbedaan Nasi Uduk dan Nasi Gurih
- Grilled Beef Bowl Signature
- Grilled Chicken Bowl with Mozarella
- Volcano Bowl bagi pencinta asa pedas.
2. Chib-Chib Taiwan Snacks
Bagi Kawan Puan yang doyan ayam tetapi ingin yang bentuk camilan ala jajanan Taiwan maka kamu bisa mencoba Chib-Chib Taiwan Snacks.
Ada berbagai menu yang bisa kamu jajal yang tentunya bukan hanya ayam saja, tapi ada ikan dan kentang lho, yakni:
- Taiwan Crispy Chicken
Baca Juga: Mama Lita Bagikan Tips Memasak Sup Ayam Andalan, Kuncinya Pakai Daging Bagian Paha
- Twist Potato
- Taiwan Crispy Dori
3. IKI Bento
Kuliner khas Jepang cukup digemari oleh masyarakat Indonesia, terbukti bahwa banyaknya tempat makan yang menjajakan santapan dari Negeri Sakura ini.
Nah, khusus bagi Kawan Puan yang ingin menyantap makanan khas Jepang yang simple dan praktis di jam makan siang maka kamu bisa menjajal IKI Bento.
IKI Bbento menyajikan berbagai paket seperti:
- Paket nasi dengan pilihan menu Egg Roll, Ebi Furai, Shrimp Roll, Ekkado, yang tentunya udah dilengkapi dengan salad
- Rice bowl dengan aneka isi daging seperti Beef Teriyaki, Chicken Katsu Japanese Curry, hingga Beef Aburi.
Baca Juga: Serupa Tapi Tak Sama, Ini 3 Perbedaan Nasi Uduk dan Nasi Gurih
4. Burger Bangor
Bagi Kawan Puan yang ingin menjajal kenikmatan daging sapi khas Australia tapi dengan harga yang terjangkai maka sangat cocok untuk membeli burger di Burger Bangor.
Tempat makan yang diprakarsai oleh Denny Sumargo ini menyakitkan berbagai menu andalan seperti:
- Burger Bangor Sultan
- Burger Bangor BBQ Smoked Beef Cheese,
Jika Kawan Puan sedang tidak ingin makan daging maka kamu bisa menjajal menu yang terbuat dari ikan dan ayam, Burger Bangor Pitik dan Burger Bangor Fish.
5. D'Crepes
Setelah menyantap berbagai santapan yang gurih, kini saatnya kamu menjajal santapan manis seperti crepes dari Prancis.
Kamu bisa menjajal crepes di D'Crepes yang menawarkan berbagai menu baik asin maupun manis seperti:
- Spicy Tuna
- Pepperoni Pizza
- Ovomaltine Cheese
- Nutella Cheese dan pilihan menu lainnya yang sesuai dengan seleramu.
Kawan Puan, itulah rekomendasi beragam tempat makan yang menyediakan kuliner dari berbagai negara.
Dari kelima rekomendasi tersebut, kamu sudah pernah cobain yang mana nih? (*)
Baca Juga: Segarnya Apel Premium Selandia Baru, Ini Manfaatnya untuk Kesehatan