Samatha Edithso, Pecatur Cilik Asal Indonesia yang Jadi Juara Dunia

Aulia Firafiroh - Jumat, 22 Juli 2022
Samantha Edithso
Samantha Edithso Dok. Tribunnews

Parapuan.co- Menjelang Hari Anak Nasional yang akan diselenggarakan pada 23 Juli 2022 besok, PARAPUAN ingin mengulik salah satu profil anak perempuan berprestasi di Indonesia bernama Samantha Edithso.

Pada November 2018 lalu, ia sempat menjadi buah bibir karena menjadi Juara Dunia Catur Klasik FIDE World Cadet Chess Championship di Santiago de Compostel, Spanyol, pada Jumat (16/11/2022) lalu.

Sebelumnya, anak perempuan berusia 14 tahun ini juga pernah menorehkan prestasi di kancah internasional seperti menjadi juara pada Kejuaraan Dunia Putri U-10 Catur Cepat di Minsk, Belarusia.

Ia bahkan mengikuti Kejuaraan Catur Tingkat Nasional Piala Gubernur DIY 2022 pada Jumat (27/5/2022) lalu.

Lalu seperti apa profil pecatur perempuan cilik ini? Simak profilnya di bawah ini!

Didukung orangtua sejak kecil

Anak perempuan yang akrab disapa Samantha ini diketahui sudah belajar catur sejak usia enam tahun.

Sang ayah, Larry Edith, yang melihat potensi pada anak perempuannya ini, lalu menyekolahkan anaknya di sekolah catur.

"Samantha pertama kali diperkenalkan ke dunia catur saat usia enam tahun, saat diminta mengikuti kegiatan ektrakurikuler di sekolahnya," cerita Larry Edith, ayah Samantha, dikutip dari Tribunnews pada Jumat (22/7/2022).

Baca juga: Dulu Kerja di Startup, Ini Cerita Desmonda Cathabel Jadi Artis Musikal

Selama tiga tahun bersekolah di sekolah catur, Bandung, Jawa Barat, Samantha mengalami perkembangan pesat.

Tak heran jika banyak yang bertanya-tanya apa rahasia dari kecerdasan Samantha sehingga bisa melampaui kemampuan anak seumuran lainnya.

"Tidak ada yang spesial dalam mengurus Samantha. Kita harus tahu dulu kemampuan anak karena itu sangat mempengaruhi. Ketika kami tahu kemampuan Samantha, saya, sebagai orangtua, mulai memfasilitasi sehingga bisa optimal," ujar Larry.

Tidak seperti anak-anak pada umumnya, Samantha ternyata menjalani pendidikan homeschooling dan catur secara bersamaan.

"Samantha ikut homeschooling jadi bisa kita atur antara catur dan sekolah. Tapi, kalau waktunya belajar ya harus belajar," kata Larry.

Kawan Puan, demikian profil singkat Samantha Edithso yang saat ini masih menggeluti dunia catur. (*)

Sumber: tribunnew.com
Penulis:
Editor: Aulia Firafiroh


REKOMENDASI HARI INI

Kampanye Akbar, Paslon Frederick-Nanang: Kami Sedikit Bicara, Banyak Bekerja