Ketiga, jangan pernah menggantung pakaian basah atau lempab di lemari pakaian, jadi pastikan pakaian selalu kering sebelum disimpan.
Keempat, jika kamu menyimpan pakaian yang tidak akan dipakai untuk sementara waktu, tutup dengan plastik vakum guna mencegah masuknya uap air.
Penyebab pertumbuhan jamur di lemari
Ada dua alasan mengapa lemari menjadi tempat ideal pertumbuhan jamur, meliputi:
1. Kondensasi atau pengembunan
Pengembunan sering terjadi karena meningkatnya tingkat kelembapan di rumah, terlebih jamur biasanya terbentuk karena kelembapan.
Penyebab meningkatnya kelembapan adalah kurangnya ventilasi, yang didukung dengan banyaknya tumpukan pakaian di lemari.
2. Pakaian lembap
Saat musim hujan, terkadang pakaian yang dijemur tidak kering sempurna dan menyisakan kelembapan.
Meski sudah diseterika, kelembapan ekstra pada pakaian akan sulit diatasi dengan panas seterika sehingga tidak benar-benar kering.
Pakaian lembap justru menyebabkan terbentuknya kelembapan di area yang minim ventilasi atau cahaya matahari, seperti lemari.
Nah, itulah cara mencegah lemari berjamur ya, Kawan Puan. Semoga bermanfaat!
Baca Juga: Bebas Pengap, Ini 5 Cara Mudah Menjaga Lemari dan Laci Tetap Wangi