Parapuan.co - Kawan Puan, dalam sebuah hubungan pernikahan, ada kalanya pasangan suami istri tidak saling mengobrol satu sama lain.
Misalnya saja karena keduanya bertengkar atau tengah perang dingin. Namun, ini masih alasan yang wajar.
Wajar jika pasangan suami istri tak saling bicara untuk beberapa saat ketika keduanya baru saja bertengkar.
Akan tetapi, terkadang hubungan yang baik-baik saja pun membuat sepasang suami istri mengalami kesenjangan komunikasi, lho.
Hal itu dapat disebabkan karena keduanya nyaris tidak ada waktu untuk mengobrol berdua, padahal tinggal serumah.
Kira-kira, apa yang membuat pasangan suami istri tak saling bicara walau tinggal seatap?
Berikut beberapa hal yang disinyalir menjadi alasannya sebagaimana mengutip firstthings.org!
1. Kehabisan kata-kata
Bertahun-tahun menjalani kehidupan rumah tangga bisa jadi membuat pasangan suami istri kehabisan kata-kata.
Baca Juga: Alasan Orang Membenci Mantan Pasangan, Ini Jawaban Menurut Penelitian
Rasanya sudah terlalu banyak obrolan yang dibicarakan setiap harinya, sampai suatu ketika percakapan hanya terjadi saat bertegur sapa.
2. Terlalu sibuk dan lelah
Kesibukan pekerjaan yang menumpuk bisa membuat sepasang suami istri hampir tidak saling bicara saat di rumah.
Bagaimana mau mengobrol kalau kamu dan pasangan harus berangkat pagi dengan terburu-buru dan terlalu lelah saat pulang sore atau malam harinya.
3. Bosan dengan percakapan berulang
Apabila kamu dan pasangan menghadapi masalah, percakapan tanpa solusi kadang membuat salah satu dari kalian malas mengobrol.
Daripada tidak mendapatkan solusi dari suatu permasalahan, lebih baik diam dulu sampai menemukan ide untuk diperbincangkan.
4. Serumah tapi hidup terpisah
Penyebab lainnya adalah kamu dan pasangan menjalani kehidupan yang terpisah walau tinggal serumah.
Baca Juga: 3 Cara Mengelola Keuangan dalam Hubungan Suami Istri, Apa Saja?
Pasanganmu bekerja, menjalani hobi jalan-jalan, nongkrong bersama teman-teman, dan sebagainya.
Sedangkan kamu juga bekerja, merawat anak, me time di salon atau bersama sabahat, dan lainnya.
Bisa dibilang, hampir tidak ada hal atau kegiatan yang kalian lakukan berdua.
5. Tidak ada yang membuka obrolan
Mana mungkin ada percakapan apabila salah satu di antara kamu dan pasangan tidak ada yang mau membuka obrolan?
Kesenjangan komunikasi dalam rumah tangga adalah tanggung jawab berdua, jadi mulailah percakapan seremeh apapun topiknya.
6. Teknologi mengambil alih
Pasangan suami istri bisa saja kehilangan hubungan emosional jika keduanya sama-sama sibuk dengan gawai masing-masing.
Suami main game, istri belanja online. Suami menonton film, istri mengeksplor media sosial.
Baca Juga: 4 Tanda Pasangan Melukai Harga Dirimu, Salah Satunya Mengabaikan
Kalau sudah begini dan tidak ada yang memulai percakapan langsung, lama-lama akan membahayakan pernikahan, lho.
7. Ada konflik yang menggantung
Penyebab lain pasangan suami istri tidak saling berkomunikasi, bisa saja karena masih ada konflik yang menggantung.
Ada pertengkaran yang belum beres dan masih dipendam satu sama lain, ditambah lagi tak ada yang berinisiatif meminta maaf lebih dulu.
Kiranya, itulah beberapa penyebab pasangan suami istri tidak saling bicara meski tinggal bersama.
Apakah Kawan Puan dan pasangan juga pernah mengalami hal-hal seperti di atas?
Baca Juga: Pentingnya Melakukan Hubungan Suami Istri, Ketahui Ini Manfaatnya
(*)