Lowongan Kerja KAI untuk Lulusan SMA, D3, D4, dan S1, Cek Kualifikasi dan Syaratnya di Sini!

Ardela Nabila - Senin, 1 Agustus 2022
Lowongan kerja KAI.
Lowongan kerja KAI. Sifian hayu Lucky riyanto

Parapuan.co - PT Kereta Api Indonesia (Persero) membuka kesempatan bagi lulusan SMA/SMK sederajat, D3, D4, dan S1 yang ingin berkarier di perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN).

Hari ini, Senin (1/8/2022) sampai 3 Agustus mendatang, KAI membuka lowongan kerja untuk formasi operasional dan pemeliharaan.

Pendaftaran lowongan kerja KAI bisa diakses melalui laman resmi https://recruitment.kai.id/lowongan.

Jika berminat mendaftar, berikut ini rincian kualifikasi dan persyaratan yang harus dipenuhi oleh calon kandidat, dikutip dari Kompas.com.

Lowongan Kerja Operasional dan Pemeliharaan KAI

Kualifikasi

1. Warga Negara Indonesia (WNI) dan jenis kelamin laki-laki.

2. Sehat jasmani dan rohani.

3. Memiliki ijazah:

Baca Juga: Syarat Lowongan Kerja Sales Operation Development di Tokopedia

a. SLTA (SMK/MA/SMK/MAK) dengan nilai:

  • Ujian Akhir Nasional (UAN) rata-rata minimal 7,0.
  • Nilai Akhir Sekolah rata-rata minimal 7,0 bagi lulusan mulai tahun 2020.

b. D3 dengan IPK minimal 3,0 dan akreditasi jurusan/program studi pada saat tanggal kelulusan minimal “B” dari BAN-PT.

c. D4/S1 dengan IPK minimal 3,0 dan akreditasi jurusan/program studi pada saat tanggal kelulusan “A” dari BAN-PT.

4. Usia pelamar per 1 Agustus 2022:

  • Tingkat pendidikan SLTA serendah-rendahnya 18 tahun dan setinggi-tingginya 25 tahun.
  • Tingkat pendidikan D3 serendah-rendahnya 20 tahun dan setinggi-tingginya 27 tahun.
  • Tingkat pendidikan D4/S1 serendah-rendahnya 21 tahun dan setinggi-tingginya 30 tahun.

5. Memiliki tinggi badan minimal 160 cm dengan berat badan ideal.

6. Berkelakuan baik, tidak bertato, dan tidak bertindik.

7. Tidak pernah menggunakan dan/atau terlibat narkoba atau psikotropika.

Baca Juga: Simak, Ini Syarat Lowongan Kerja Shopee Indonesia Posisi Accounting Analyst

8. Tidak pernah dihukum penjara berdasarkan putusan pengadilan yang telah berkekuatan hukum tetap.

9. Tidak pernah diberhentikan di anak perusahaan atau institusi lainnya dikarenakan hukuman disiplin atau diberhentikan dengan tidak hormat.

10. Tidak memiliki hubungan perkawinan dengan pekerja perusahaan pada saat diterima sebagai pekerja perusahaan.

11. Bersedia mengikuti seleksi rekrutmen sesuai ketentuan yang berlaku di PT Kereta Api Indonesia (Persero).

12. Lulus dalam seleksi calon pekerja baru yang diselenggarakan oleh panitia rekrutmen PT Kereta Api (Persero) tahun 2022.

Ketentuan Khusus Pelamar

- Prioritas penempatan untuk memenuhi kebutuhan pekerja di wilayah Sumatera Selatan.

- Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah kerja PT Kereta Api Indonesia (Persero).

- Bersedia ditempatkan pada formasi sesuai kebutuhan dan aturan yang berlaku di PT Kereta Api Indonesia (Persero).

Baca Juga: Syarat Lowongan Kerja Sebagai Content Writer, Tak Hanya Bisa Menulis

- Penetapan formasi pekerjaan didasarkan pada hasil seleksi rekrutmen masing-masing pelamar dan kebutuhan perusahaan.

- Pemilihan lokasi seleksi tidak menentukan penempatan calon pekerja.

- Bersedia mengundurkan diri dari hubungan kerja dengan institusi lainnya apabila memenuhi persyaratan dan dinyatakan lulus seleksi.

Persyaratan Umum Pelamar

1. Pas foto terbaru.

2. Ijazah SLTA/D3/D4/S1 asli atau fotokopi legalisir.

3. Khusus bagi pelamar dengan tingkat pendidikan D3/D4/S1 wajib melampirkan ijazah SLTA (SMA/MA/SMK/MAK).

4. Transkrip D3/D4/S1 atau Nilai Ujian Akhir (UAN)/Nilai Akhir Sekolah asli atau fotokopi legalisir.

5. Kartu Tanda Penduduk (KTP) atau Surat Keterangan Kependudukan yang masih berlaku.

Baca Juga: Syarat Lowongan Kerja Acceleration Program di Bukalapak, Boleh Lulusan Baru

6. Akreditasi jurusan program studi D3/D4/S1 pada saat tanggal kelulusan.

7. Sertifikat bahasa Inggris yang masih berlaku dari lembaga pendidikan bahasa terakreditasi:

- Tingkat pendidikan D3 dengan skor minimal sebagai berikut:

  • TOEFL ITP: 400
  • TOEFL PBT/iBT: 32
  • TOEIC: 345
  • IELTS: 4,5

- Tingkat pendidikan D4/S1 dengan skor minimal sebagai berikut:

  • TOEFL ITP: 500
  • TOEFL PBT/iBT: 61
  • TOEIC: 500
  • IELTS: 5,5.

Itulah informasi mengenai lowongan kerja KAI yang bisa Kawan Puan teruskan ke pasangan ataupun keluarga yang sedang mencari pekerjaan.

Sebagai tambahan, BUMN KAI tidak memungut biaya apapun dalam proses rekrutmen ataupun bekerja sama dengan biro perjalanan tertentu.

Baca Juga: Simak, Ini Syarat Lowongan Kerja BUMN Bank BTN Divisi IT Security

Informasi lebih lanjut mengenai lowongan ini bisa kamu lihat di laman resmi https://recruitment.kai.id/. (*)

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Dinia Adrianjara


REKOMENDASI HARI INI

Dobrak Stigma, Logina Salah Kontestan Pertama Miss Universe dengan Vitiligo dan Status Ibu