Cheese Burger Hingga Bolu, Ini Prediksi Tren Makanan yang Populer untuk Bisnis

Firdhayanti - Rabu, 3 Agustus 2022
Menu cheese burger banyak dipesan pelanggan.
Menu cheese burger banyak dipesan pelanggan. Alex Souto Maior

Parapuan.co - Kuliner merupakan salah satu jenis bisnis yang paling banyak digeluti. 

Dalam menjalani bisnis kuliner, tentu pemilihan makanan menjadi pertimbangan yang penting. 

Pasalnya, pemilihan jenis makanan akan berpengaruh ke dalam penjualan dan strategi pemasarannya. 

Berdasarkan eBook Sajian Cita Rasa GoFood: Tren dan Lanskap Kuliner Indonesia, ada beberapa prediksi menu-menu makanan yang masih akan menjadi tren di masyarakat selama dua tahun ke depan. 

1. Prediksi Makanan Favorit 

Untuk menu makanan berat, menu berikut diprediksi akan menjadi favorit: 

Cheese burger

- Mie bucin

- Nasi ayam katsu 

Baca Juga: Bertahan di Tengah Pandemi, Merek Sport Hijab Lakukan Strategi Ini

2. Prediksi Minuman Favorit 

Sementara itu, untuk minuman yang paling sering dipesan masyarakat dan masih akan populer hingga ke depannya adalah: 

- Minuman berbahan dasar teh

- Latte gula aren

3. Prediksi Camilan Favorit 

Untuk camilan, berbagai jenis kudapan ini masih akan jadi favorit: 

- Bolu lapis kukus

- Croffle

- Martabak telur 

Baca Juga: Kerajinan hingga Kuliner, Berikut Contoh Usaha Bidang Ekonomi Kreatif

Selain memberikan prediksi kuliner favorit, terdapat pula berbagai daftar dari makanan dan minuman yang sering dipesan. 

Dalam daftar tersebut, berbagai makanan comfort food serta camilan bertekstur kenyal dan renyah masih menjadi pilihan para pelanggan. 

Selain pemilihan jenis makanan yang akan dijual, peanting juga bagi para pelaku usaha kuliner memerhatikan layanan pembelian dan jasa antar yang akan digunakan.

Direktur/Head of Food and Indonesia Sales & Ops PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk, Catherine Hindra Sutjahyo, mengatakan bahwa layanan antar GoFood memahami bagaimana setiap individu memiliki preferensi unik dalam menikmati kuliner.

Oleh karena itu, menggunakan teknologi dan personalisasi data, pihaknya akan terus berinovasi untuk mengakomodasi kebutuhan tersebut dan hal itu tercermin dalam beberapa fitur aplikasi tersebut.

"Layaknya efek bola salju, kami percaya kepuasan pelanggan juga akan memberikan dampak positif terhadap pertumbuhan bisnis UMKM kuliner di tanah air,” tutup Catherine. 

Sajian Cita Rasa GoFood Tren dan Lanskap Kuliner Indonesia dalam bentuk eBook dapat diakses di bit.ly/TrendanLanskapKulinerGoFood.

(*)

Baca Juga: Ingin Buka Usaha Soto? Simak Tips Menjaga Eksistensi Bisnis Kuliner Lokal Ini dari Pakar

Penulis:
Editor: Citra Narada Putri


REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat